Termasuk golongan unsur, senyawa, atau campurankah zat-zat berikut: A. Seng B. Udara C.

Berikut ini adalah pertanyaan dari StevenKwok123 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Termasuk golongan unsur, senyawa, atau campurankah zat-zat berikut:A. Seng
B. Udara
C. Tanah
D. Silikon
E. Kayu
F. Tembaga
G. Gula
H. Tinta
I. Kertas
Mohon dijawab .. karena jawaban kalian semua sangat dibutuhkan .....

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Termasuk golongan unsur, senyawa, atau campurankah zat-zat berikut:

A. Seng: unsur, dengan simbol unsur Zn.

B. Udara: campuran, tersusun dari berbagai gas seperti gas oksigen (O2), Nitrogen (N2), dan karbon dioksida (CO2).

C. Tanah: campuran berbagai senyawa dan unsur, seperti pasir silika (SiO2).

D. Silikon: unsur, dengan simbol unsur Si.

E. Kayu: campuran, terdiri dari berbagai senyawa organik seperti polimer selulosa (C6H10O5)n

F. Tembaga: unsur, dengan simbol unsur Cu.

G. Gula: senyawa dengan rumus senyawa C6H12O6

H. Tinta: campuran berbagai senyawa pewarna dan air.

I. Kertas: campuran berbagai polimer hasil pengolahan kayu.

Kode: 10.7.1

Kelas: X

Mata pelajaran: Kimia  

Materi: Bab 1 - Pendahuluan Ilmu Kimia

Kata kunci: Unsur, Senyawa dan Campuran  


Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh diahviolin dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 19 Oct 15