Jelaskan sejarah perumusan pancasila!

Berikut ini adalah pertanyaan dari AnanthaAdi pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Dasar

Jelaskan sejarah perumusan pancasila!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Sejarah Perumusan Pancasila berawal dari janji yang diberikan oleh Perdana Menteri Jepang mengenai kemerdekaan Indonesia. Setelah itu, Jepang kemudian membentuk BPUPKI yang memiliki kepanjangan Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan kemerdekaan Indonesia untuk mempersiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan Kemerdekaan Indonesia.  Pada siding pertama, dirumuskanlah falsafah Negara yang kemudian pada saat itu ada tiga tokoh yang mengeluarkan pendapatnya mengenai dasar Negara Indonesia. Ketiga tokoh tersebut ialah Muhammad Yamin, Dr. Soepomo serta Ir. Soekarno.

Ketiga tokoh tersebut masing-masing mengemukakan asas yang hampir sama mengenai hal-hal yang berkaitan dengan kesejahteraan seluruh rakyat mulai dari aspek religius, kemanusiaa, persatuan, hingga keadilan yang menjadi hak bagi seluruh bangsa. Pada akhir pidato Ir. Soekarno, beliau menambahkan bahwa kelima asas yang disampaikannya disebut dengan PANCASILA yang kemudian diterima dengan baik oleh peserta sidang. Maka, pada tanggal 1 Juni 1945 bertepatan dengan hari terakhir sidang pertama BPUPKI sebagai hari lahirnya PANCASILA.

Pembahasan:

Perumusan PANCASILA memiliki sejarah yang panjang karena merupakan dasar Negara yang harus benar-benar diperhitungkan dengan baik. Beberapa sumber mengatakan bahwa ada beberapa rumusan Pancasila yanang telah ataupun pernah muncul. Ada yang emngatakan bahwa dari rumusan-rumusan tersebut ada yang memiliki kesamaan serta ada pula yang berbeda. PANCASILA juga pernah mengalami perubahan pada sila pertama sebelum akhirnya disahkan pada sidang PPKI I pada tanggal 18 Agustus 1945 bersamaan dengan rancangan pembukaan dan batang tubuh UUD 1945 sebagai dasar Negara Indonesia.

» Pelajari Lebih Lanjut:

• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •

» Detil Jawaban

Kode           : 6.9.1

Kelas          : 6 SD

Mapel         : PPKn

Bab             : 1 - Nilai-nilai Juang dalam Proses Perumusan Pancasila

#AyoBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Ririnmaghfirah dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 15 Feb 17