Berikut ini adalah pertanyaan dari alfafarizkyaswad pada mata pelajaran Penjaskes untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
jawaban;
-Aerobik adalah jenis olahraga yang merangsang denyut jantung dan laju pernapasan agar meningkat dengan cepat selama sesi olahraga.
-Senam aerobik merupakan jenis olahraga yang memiliki banyak manfaat untuk membugarkan badan. Rangkaian gerakan dalam senam aerobik mampu mengaktifkan otot-otot tubuh yang melibatkan sistem kardiovaskuler.
-Senam aerobik adalah serangkaian gerakan yang dilakukan beriringan dengan irama musik dalam durasi waktu tertentu. Senam aerobik dikenal pula dengan istilah kardio.
Aerobik berasal dari kata 'aero' yang berarti oksigen, sehingga senam aerobik ini dapat diartikan sebagai senam yang menggunakan oksigen.
Secara umum, senam aerobik adalah olahraga yang bisa meningkatkan fungsi jantung dan pernapasan. Jadi, senam aerobik sangat bermanfaat untuk kesehatan jantung, otak, paru-paru, tubuh, dan pikiran kita.
Berdasarkan jenis musik pengiringnya serta alat yang digunakan, senam aerobik dibedakan menjadi:
•High impact aerobics adalah senam aerobik yang dilakukan dengan menggunakan aliran gerakan keras.
•Low impact aerobics merupakan senam aerobik yang dilakukan dengan menggunakan aliran gerakan ringan.
•Discorobic yakni senam aerobik yang dilakukan dengan menggunakan kombinasi antara beberapa gerakan dari aerobik aliran keras serta dipadukan dengan gerakan-gerakan aerobik aliran ringan.
•Rockrobic yakni senam aerobik yang dilakukan dengan memadukan beberapa gerakan aerobik ringan dan juga gerakan rock n roll.
•Aerobic sport adalah senam aerobik yang dilakukan dengan memadukan beberapa gerakan keras dengan gerakan ringan serta beberapa gerakan kelentukan.
•Aerobic dance ialah senam aerobik yang dilakukan dengan kombinasi bentuk tarian yang indah.
•Aerobik dengan menggunakan alat yakni senam aerobik yang dilakukan dengan menggunakan peralatan, seperti bangku, kursi, tongkat, tali, pita, atau bola. Penggunaan alat ini berfungsi sebagai upaya guna menambah variasi, intensitas, serta volume latihan.
berikut manfaat senam aerobik bagi kesehatan;
1.menurunkan berat badan.
2.meningkatkan kesehatan jantung.
3.mengurangi stress.
4.menjaga kesehatan otot.
5.membuat tidur lebih nyenyak.
6.meningkatkan metabolisme tubuh.
7.menguatkan sistem imun tubuh.
8.menambah stamina.
maaf kalo salah, semoga membantu.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh arifskuyliving dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Mon, 07 Jun 21