Hukum dapat digolongkan atau diklsisifikasikan salah satunya berdasrkan hukum dan

Berikut ini adalah pertanyaan dari puput4886 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Hukum dapat digolongkan atau diklsisifikasikan salah satunya berdasrkan hukum dan bentuknya bagaimana bila dihubungkan dengan hirarki

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Berdasarkan bentuknya, hukum dibagi menjadi dua, yaitu:

  1. Hukum tertulis adalah hukum yang dicantumkan, tercatat atau ditulis dalam perundang-undangan.
  2. Hukum tidak tertulis adalah hukum yang tidak dicantumkan, tercatat atau tertulis dalam perundang-undangan.

Hukum selalu dibentuk dan dihapus oleh lembaga lembaga otoritas nya yang berwenang membentuknya. Berdasarkan norma yang lebih tinggi, sehingga norma yang lebih rendah dapat dibentuk berdasarkan norma yang lebih tinggi, kesimpulannya hukum menjadi ber jenjang dan berlapis membentuk suatu Hierarki.

Pembahasan:

Menurut Soerojo Wignjodipoero, hukum adalah himpunan peraturan hidup yang bersifat memaksa, berisikan perintah, larangan, atau izin untuk berbuat atau tidak berbuat sesuatu, serta dengan maksud mengatur tata tertib dalam kehidupan masyarakat.

Berdasarkan bentuknya, hukum terbagi menjadi dua, yaitu:

  • Hukum tertulis adalah hukum yang dicantumkan, tercatat atau ditulis dalam perundang-undangan. Contohnya: KUH Pidana, KUH Perdata dan KUHD.
  • Hukum tidak tertulis adalah hukum yang tidak dicantumkan, tercatat atau tertulis dalam perundang-undangan. Contohnya: hukum adat.

Perbedaan antara hukum tertulis dengan hukum tidak tertulis, antara lain:

Hukum tertulis:

  • Aturannya pasti (tertulis)
  • Mengikat semua orang
  • Memiliki alat penegak aturan
  • Dibuat oleh penguasa
  • Bersifat memaksa
  • Sangsinya berat

Hukum tidak tertulis :

  • Kadang aturannya tidak tertulis dan tidak pasti
  • Ada atau tidaknya alat penegak hukum yang tidak pasti
  • Dibuat oleh masyarakat
  • Bersifat tidak terlalu memaksa
  • Sangsinya ringan

Pelajari Lebih Lanjut

Pelajari lebih lanjut materi tentang yang dimaksud dengan hukum yomemimo.com/tugas/3524628

#BelajarBersamaBrainly#SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh mohhan86 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 16 Aug 22