melakukan kegiatan senam atau berolahraga sebaiknya dilakukan pada​

Berikut ini adalah pertanyaan dari bhanuaptapranaja17 pada mata pelajaran Penjaskes untuk jenjang Sekolah Dasar

Melakukan kegiatan senam atau berolahraga sebaiknya dilakukan pada​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

yaitu bisa dilakukan pada pagi, sore, ataupun malam

Penjelasan:

olahraga pada pagi hari memilki keuntungan yaitu

- Memungkinkan Anda memulai hari dengan perasaan bahagia karena    udara masih segar dan otak dapat melepas hormon endorfin dengan baik.

- Meningkatkan aktivitas fisik sepanjang hari karena suasana hati yang menjadi lebih bahagia.

- Meningkatkan metabolisme yang dapat membantu Anda membakar lebih banyak kalori. Proses ini berperan besar dalam menurunkan berat badan dengan sehat.

- Anda juga sebaiknya berolahraga di pagi hari dengan perut kosong karena dianggap dapat membakar lebih banyak lemak, bahkan hingga 20 persen.

- Waktu sore atau malam hari yang Anda miliki tidak terganggu. Sebuah studi menunjukkan bahwa berolahraga pada pukul 7 pagi dibandingkan sore atau malam hari, dapat membantu seseorang tidur lebih nyenyak di malam hari

sedangkan olahraga pada sore hari dan malam hari juga memiliki keuntungan diantaranya

- Sebuah studi menemukan bahwa kemampuan tubuh melakukan sesuatu berada di puncaknya ketika sore hari. Pada saat itu, suhu tubuh naik bahkan berada di kisaran yang tertinggi di antara pukul 2-6 sore.

- Detak jantung dan tekanan darah juga berada di fase paling rendah pada saat ini sehingga mengurangi kemungkinan Anda untuk cedera

- Sementara, pada malam hari, oksigen dapat diserap lebih cepat ketimbang pagi sehingga penggunaan energi pun menjadi lebih efektif.

- Sebuah studi juga mengungkapkan bahwa mengangkat beban di malam hari bisa membuat kualitas dan waktu tidur Anda menjadi lebih baik.

semoga bermanfaat

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh bryandethan dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 16 Jun 21