Senam irama selain untuk kesehatan jugaakan menghasilkan ....a keindahan gerakb.

Berikut ini adalah pertanyaan dari rendyaweness pada mata pelajaran Penjaskes untuk jenjang Sekolah Dasar

Senam irama selain untuk kesehatan jugaakan menghasilkan ....
a keindahan gerak
b. kekuatan
c. kecepatan gerak
d. keseimbangan​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Manfaat darisenam iramaadalahmeningkatkan kesehatandan juga menghasilkan (A) keindahan gerak.

Pembahasan

Pilihan (A) benar karena gerakan dalam senam irama yang dilakukan sesuai dengan irama yang dihasilkan oleh lagu iringan akan menghasilkan keindahan gerak.

Pilihan (B), (C), dan (D) salah karena kekuatan, kecepatan gerak, dan keseimbangan termasuk dalam manfaat senam irama yang bisa meningkatkan kesehatan seseorang.

Senam irama adalah salah satu cabang olahraga senam yang melibatkan berbagai macam gerakan dasar yang dilakukan dengan mengikuti irama yang dihasilkan oleh lagu iringan. Maka dari itu, irama menjadi salah satu unsur utama dalam senam irama karena akan dijadikan acuan bagi para peserta senam irama untuk melakukan suatu gerakan, mengubah gerakan, dan juga untuk berhenti melakukan suatu gerakan. Selain itu, senam irama juga merupakan salah satu cabang olahraga yang bisa menghasilkan gerakan yang indah apabila dilakukan sesuai dengan irama yang digunakan. Adapun unsur kekompakan dalam senam irama apabila senam irama dilakukan secara kelompok.

Selain menghasilkan keindahan gerak, berikut adalah beberapamanfaatdari senam irama:

  • Meningkatkan kelenturan tubuh: kelenturan adalah salah satu unsur utama dalam senam irama karena setiap gerakan dalam senam irama melibatkan gerakan pada persendian tubuh, seperti ayunan lengan. Maka dari itu, dengan melakukan senam irama secara teratur, seseorang bisa meningkatkan kemampuan gerak dari persendian yang ada dalam tubuhnya.
  • Meningkatkan keseimbangan tubuh: keseimbangan juga menjadi salah satu unsur utama dalam senam irama. Gerakan dalam senam irama juga banyak yang melibatkan kemampuan seseorang untuk mempertahankan posisi tubuhnya ketika melakukan gerakan-gerakan dalam senam irama.
  • Meningkatkan kecepatan reaksi: dengan adanya penggunaan irama dalam senam irama, seseorang bisa meningkatkan kecepatan reaksinya yang dibutuhkan untuk menyelaraskan gerakan dengan iramanya.
  • Meningkatkan kekuatan otot: melakukan senam irama secara teratur juga bisa meningkatkan kekuatan pada otot-otot tubuh. Selain itu, salah satu manfaat dari senam irama terhadap otot adalah membuat otot menjadi lebih lentur dan luwes ketika digerakkan sehingga seseorang bisa memiliki fleksibilitas yang lebih baik.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang alat senam irama

yomemimo.com/tugas/25394898

Materi tentang langkah kaki dalam senam irama

yomemimo.com/tugas/22441492

Materi tentang unsur utama senam irama

yomemimo.com/tugas/5487235

Detail jawaban

Kelas: 9

Mapel: Penjaskes

Bab: 8 - Senam Irama

Kode: 9.22.8

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sebastiandennis dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 16 May 21