Sebuah kantong berisi 6 kelereng merah, 8 kelereng kuning ,

Berikut ini adalah pertanyaan dari gata666767 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebuah kantong berisi 6 kelereng merah, 8 kelereng kuning , dan 10 kelereng hijau . Jika diambil sebuah kelereng secara acak. Tentukan peluang terambil kelereng kuning dalam persenTOLONG BANGET DI JAWAB KAKS

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Peluang terambil kelereng kuning dalam bentuk persen adalah 33,33 %.

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Soal tersebut merupakan soal matematika yang membahas peluang. Peluang merupakan kemungkinan terjadinya suatu peristiwa.

Untuk menyelesaikan soal di atas kita harus mencari tahu berapa peluang terambilnya kelereng kuning terlebih dahulu kemudian ubah ke dalam bentuk persen.

Persamaan mencari peluang terambil kelereng kuning

  • P(k) = n(k) ÷ n(s)

Dengan :

  • P(k) = peluang terambilnya kelereng kuning
  • n(k) = banyak kejadian terambilnya kelereng kuning
  • n(s) = banyak kejadian seluruhnya

Penyelesaian soal :

Diketahui :

  • n(k) = 8
  • n(s) = 6 + 8 + 10 = 24

Ditanyakan :
Berapa peluang terambilnya kelereng kuning dalam bentuk persen (P(k)) ?
Jawab :

Mencari peluang terambilnya kelereng kuning

  • P(k) = n(k) ÷ n(s)
  • P(k) = 8 ÷ 24
  • P(k) = 0,3333

Mengubah ke dalam bentuk persen

  • P(k) x 100%
  • 0,3333 x 100% = 33,33 %

Jadi, peluang terambilnya kelereng kuning dalam bentuk persen adalah 33,33%.

Pelajari lebih lanjut :

  1. Materi tentang peluang munculnya angka pada dadu yomemimo.com/tugas/4682884
  2. Materi tentang menentukan titik sampel pada pelemparan tiga uang logam yomemimo.com/tugas/133364
  3. Materi tentang contoh soal peluang yomemimo.com/tugas/18559982

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Alvintaa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 20 Jul 22