Perbandingan uang Yuda,Mira dan Sinta adalah 4:5:3. Jika uang Sinta

Berikut ini adalah pertanyaan dari pripras13 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Perbandingan uang Yuda,Mira dan Sinta adalah 4:5:3. Jika uang Sinta adalah Rp21.000,00, maka jumlah uang mereka bertiga adalahA. Rp80.000,00
B. Rp82.000,00
C. Rp84.000,00
D. Rp90.000,00


Beserta cara dan jawabnya harus cepat dan benar​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban

Maka jumlah uang mereka adalah Rp. 84.000 (C)

Pembahasan

Diketahui :

  • Perbandingan uang Yuda, Mira dan Sinta adalah 4 : 5 : 3
  • Uang Sinta adalah Rp. 21.000

Ditanya :

  • Jumlah uang Yuda, Mira dan Sinta

Pendahuluan :

Pertanyaan ini membahas seputar perbandingan. Jadi sebelum menyelesaikan pertanyaan ini, alangkah baiknya kita berkenalan terlebih dahulu dengan perbandingan.

Perbandingan merupakan cara untuk membandingkan antara satu besaran dengan besaran lainnya. Contoh dari perbandingan adalah sebagai berikut :

  • Yuna dan Rehan memiliki kelereng dengan perbandingan 2:7
  • Siska dan Junian memiliki kandang ayam dengan perbandingan jumlah ayam 6:7

Nilai asli dari perbandingan dapat dicari apabila kita telah menemukan nilai asli salah satu perbandingan, nilai asli jumlah perbandingan atau nilai asli selisih perbandingan. Untuk mencari nilai asli, maka dapat dilakukan langkah sebagai berikut :

  • Mencari apa yang diketahui dan ditanya
  • Mencari nilai dari setiap satu perbandingan
  • Mencari nilai dari apa yang ditanya

Contoh soal :

( Q ) Rahman dan Andi beternak ayam. Rahman memiliki 24 ekor ayam. Apabila perbandingan ayam milik Rahman dan Andi adalah 3 : 8, maka tentukan jumlah ayam milik Andi.

( A ) Dalam menyelesaikan pertanyaan ini, pertama kita akan mencari terlebih dahulu apa yang diketahui dan ditanya.

Diketahui :

  • Rahman memiliki 24 ayam
  • Perbandingan ayam Rahman dan Andi adalah 3 : 8

Ditanya  :

  • Jumlah ayam Andi

Setelah itu, kita cari nilai dari setiap satu perbandingan.

Nilai tiap satu perbandingan = 24 : 3

Nilai tiap satu perbandingan = 8

Terakhir, kita cari nilai dari apa yang ditanya. Dalam kasus ini, kita mencari jumlah ayam milik Andi.

Ayam Andi = 8 x 8

Ayam Andi = 64

Dari sini dapat disimpulkan bahwa jumlah ayam milik Andi adalah 64.

Rencana Penyelesaian :

  • Mencari jumlah perbandingan yang ditanya
  • Mencari nilai setiap satu perbandingan
  • Mencari jumlah uang mereka bertiga

Penyelesaian :

Langkah 1 : Mencari jumlah perbandingan yang ditanya

Jumlah perbandingan = 4 + 5 + 3

Jumlah perbandingan = 9 + 3

Jumlah perbandingan = 12

Langkah 2 : Mencari nilai setiap satu perbandingan

Perbandingan uang Sinta = 3

Uang Sinta = Rp. 21.000

Nilai setiap satu perbandingan = Rp. 21.000 : 3

Nilai setiap satu perbandingan = Rp. 7.000

Langkah 3 : Mencari jumlah uang mereka bertiga

Jumlah~uang=12 \times 7000\\Jumlah~uang = 84000

Kesimpulan :

Jadi kesimpulannya adalah, jumlah uang mereka bertiga adalah Rp. 84.000 (C)

Pelajari Lebih Lanjut

Detail Jawaban

Kelas: 6

Mapel: Matematika

Bab: Bab 9 - Perbandingan

Kode: 6.2.9

#SolusiBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rahatta27 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 11 Apr 22