sebutkan dan jelaskan tahapan dari disign sprint yang anda ketahu

Berikut ini adalah pertanyaan dari zainaalufarofa pada mata pelajaran SBMPTN untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Sebutkan dan jelaskan tahapan dari disign sprint yang anda ketahu lengkap beserta contohny​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

jawaban ;

Tahapan Design Sprint

Ada beberapa tahap yang harus dilakukan sebelum menerapkan design sprint. Tahap tersebut yaitu:

Understand (Memahami)

Tahap yang pertama yaitu understand. Tahap ini dilakukan di hari pertama untuk menyamakan sebuah persepsi terhadap suatu pembahasan produk. Di taha ini, dilakukan sesi wawancara ke sejumlah pengguna maupun calon pengguna. Hasil yang telah didapatkan dari wawancara tersebut akan digunakan sebagai bahan diskusi dengan seluruh anggota tim. Outputnya yaitu dalam bentuk struktur permasalahan untuk dipecahkan lewat proses desain hari selanjutnya.

Diverge (Mengembangkan)

Tahap selanjutnya yaitu diverge. Tahap ini dilakukan di hari kedua dimana individual dari setiap tim memberikan ide atau gagasan sebanyak-banyaknya. Selanjutnya, Mereka harus melakukan rancangan di sebuah kertas yang masih berupa rancangan kasar dengan tujuan supaya orang lain bisa mendapatkan bayangan tentang bagaimana ide tersebut diaplikasikan.

Decide (Memutuskan)

Tahap di hari ketiga yaitu decide. Dalam tahap ini tim berkumpul untuk memutuskan rancangan terbaik dengan cara melalui voting. Rancangan dengan jumlah voting terbanyak akan diperbaiki menjadi sebuah desain rapi dari sebelumnya sebagai proses untuk membuat prototipe.

Prototype (Membuat Prototipe)

Tahap keempat yang dilaksanakan di hari keempat yaitu prototype. Pada tahap ini tim developer akan membuat prototipe berdasarkan desain yang telah disetujui. Protitipe ini disusun dengan cepat untuk menampilkan usabilitas produk yang selanjutnya akan diluncurkan.

Validate (Validasi)

Tahap yang dilaksanakan di hari kelima atau hari terakhir yaitu validate. Pada tahap yang dilakukan di hari terakhir ini, prototipe diuji langsung ke calon pengguna. Setelah mendapatkan hasil validasi yang telah dilakukan, hasil tersebut digunakan sebagai dasar penentuan proses iterasi.

Pada tahap ini, Anda tentu akan mengetahui apa yang akan dilakukan selanjutnya. Selain itu, vaidasi ini dpat memabntu Anda untuk mengambil keputusan apakah produk yang telah diujikan layak dikembangkan atau tidak. Tentunya setelah Anda mengenal design sprint dan juga tahapannya sekarang semakin yakin kan jika design tersebut dapat dimanfaatkan unuk seseorang yang mempunyai profesi sebagai developers, product owners, hingga bagi startup.

Satu contoh pertama yaitu dari British Museum. Lewat suatu riset, tim design sprint menemukan fakta bahwa pengunjung website British Museum tak menggunakan situsnya sebagai referensi untuk merencanakan kunjungan secara fisik ke museum.

Dengan kata lain, tak ada aksi apapun setelah membuka website. Masalah lain yaitu terkait komunikasi beda bahasa antara pengunjung dan staf yang bekerja. British Museum bukan museum lokal, tapi belum terlalu cakap dalam komunikasi lintas bahasa.

Yang Dilakukan:

Persoalan tersebut kian menjadi jelas saat tim design sprint mulai mencari solusi. Lewat design sprint yang dijalankan selama dua hari, tim melakukan 25 wawancara lalu mulai mencoba ide baru tersebut langsung ke museum secara fisik.

Hasilnya:

Museum merupakan organisasi yang cenderung tertutup, di mana pengunjung yang masuk seolah menjadi terisolasi. Menerapkan pendekatan berbasis design sprint bisa memecah batasan tradisional dan mendemonstrasikan kolaborasi dari beberapa disiplin ilmu.

Dengan mengatasi masalah tersebut, hasilnya berupa peningkatan pengunjung. Bahkan British Museum berencana menggelar design sprint secara regular di tiap kuartal. Pada tiap design sprint yang dijalankan, target yang dicanangkan akan selalu berbeda dengan fokus peningkatan pengunjung.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh hetiNabilaa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 28 Apr 22