diskon = 40% + 20%dalam rangka lebaran untuk menarik pembeli

Berikut ini adalah pertanyaan dari nasylav647 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Diskon = 40% + 20%dalam rangka lebaran untuk menarik pembeli toko toko memberi Diskon tambahan atau diskon ganda yang artinya diskon kedua diperoleh dengan mengalirkan barang-barang yang telah diskon dari bulan pertama ini membeli baju ketika membayar di kasir yang menyebabkan 2 uang lembar ratusan ribu Jika harga pada label Rp300.000 besar uang yang kembalian yang diterima hal ini adalah​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Besar uang kembalian yang diterima ialah sebesar Rp 56.000,00.

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Diskon merupakan potongan harga yang diberikan ketika kita membeli sesuatu. Diskon dijadikan sebagai salah satu strategi marketing agar pelanggan tertarik untuk membeli sesuatu di toko tersebut. Rumus untuk menghitung besarnya diskon atau potongan harga, yaitu:

Besarnya diskon= Harga beli . persen diskon

Diketahui:

  • Diskon pertama = 40%.
  • Diskon kedua = 20%.
  • Uang yang dibayarkan = 2. Rp 100.000,00 = Rp 200.000,00.

Ditanya:

Jumlah uang kembalian?

Jawab:

Besarnya diskon= Harga beli . persen diskon

Besarnya diskon = Rp 300.000,00. \frac{40}{100} = Rp 120.000,00

Harga setelah diskon pertama = Rp 300.000,00 - Rp 120.000,00 = Rp 180.000,00

Besarnya diskon kedua = Rp 180.000,00 . \frac{20}{100}=Rp 36.000,00

Harga setelah diskon kedua = Rp 180.000,00 - Rp 36.000,00 = Rp 144.000,00

Besarnya kembalian = Rp 200.000,00-Rp 144.000,00 = Rp 56.000,00

Jadi, besar kembalian yang diperoleh yaitu Rp 56.000,00.

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut tentang diskon pada yomemimo.com/tugas/9781607

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh vaalennnnnn dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 15 Jun 22