Sebuah karung berisi bola dengan 4 warna berbeda, yaitu 22

Berikut ini adalah pertanyaan dari alisun7244 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebuah karung berisi bola dengan 4 warna berbeda, yaitu 22 bola bukan kuning, 23 bola bukan merah, 24 bola bukan biru, dan 21 bola bukan hijau. Banyak bola di dalam karung semuanya ada...a. 28 c. 32
b. 30 d. 33

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Suatu karung memuat bola-boladenganempat warna berbeda. Terdapat 22 bola bukan berwarna kuning, 23 bola bukan berwarna merah, 24 bola bukan berwarna biru, dan 21 bola bukan berwarna hijau. Karung tersebut memuat bola sebanyak 30 (b). Angka ini diperoleh dengan sistem persamaan linear empat variabel.

Penjelasan dengan langkah-langkah

Diketahui:

dalam karung terdapat:

  • 22 bola bukan berwarna kuning
  • 23 bola bukan berwarna merah
  • 24 bola bukan berwarna biru
  • 21 bola bukan berwarna hijau

Ditanya: banyaknya keseluruhan bola dalam karung

Jawab:

Misalkan:

  • k: banyaknya bola berwarna kuning
  • m: banyaknya bola berwarna merah
  • b: banyaknya bola berwarna biru
  • h: banyaknya bola berwarna hijau

Dari keempat informasi yang diketahui, dapat diperoleh persamaan berikut:

  • 22 bola bukan berwarna kuning → m+b+h = 22
  • 23 bola bukan berwarna merah → k+b+h = 23
  • 24 bola bukan berwarna biru → k+m+h = 24
  • 21 bola bukan berwarna hijau → k+m+b = 21

Dengan demikian, diperoleh sistem persamaan linear empat variabel sebagai berikut:

m+b+h = 22...(1)

k+b+h = 23...(2)

k+m+h = 24...(3)

k+m+b = 21...(4)

Mari jumlahkan keempat persamaan di atas.

(m+b+h)+(k+b+h)+(k+m+h)+(k+m+b) = 22+23+24+21

Selesaikan persamaan di atas.

m+b+h+k+b+h+k+m+h+k+m+b = 90

m+m+m+b+b+b+h+h+h+k+k+k = 90

3m+3b+3h+3k = 90

3(m+b+h+k) = 90

m+b+h+k = 90/3

m+b+h+k = 30

Jadi, jumlah bola berwarna merah, biru, hijau, dan kuning atau banyaknya bola di dalam karung semuanya ada 30 (b).

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang Konsep Sistem Persamaan Linear Empat Variabel beserta Contoh Penyelesaiannya yomemimo.com/tugas/10096976

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh anginanginkel dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 15 Aug 22