Tuliskan Dengan singkat dan jelas Pembagian tema tari

Berikut ini adalah pertanyaan dari muhammadafdhal743 pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Tuliskan Dengan singkat dan jelas
Pembagian tema tari

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban Singkat :

Tema tari berdasarkan isinya

Berdasarkan isinya, tema tari dibedakan menjadi : kepahlawanan, erotik, pantomim, dan drama.

Penjelasan:

Tari Dramatik

Tari dramatik atau sendratari adalah tema tari yang tariannya mengandung cerita. Tema tari dramatik gerakannya menceritakan suatu kisah dengan alur yang teratur.

Sehingga tari dramatik sering juga disebut tari bercerita. Contoh tari dramatik adalah Tari Jayaprana, Tari Batu Benawa, Tari Rajapala, Wayang Orang, dan Tari Kebo Iwa.

Tema Tari Non Dramatik

Tema tari non dramatik adalah tema tari yang tariannya tidak mengandung cerita. Tari non dramatik tidak memiliki alur cerita suatu kisah, namun tetap menggambarkan sesuatu. Contoh tari non dramatik adalah Tari Pendet, Tari Kuda-kuda, dan Tari Golek.

Tema Tari Kepahlawanan

Tari kepahlawanan merupakan tema tari tentang sifat atau peristiwa kepahlawanan. Tema ini menunjukkan sikap gigih, gagah berani, kuat, rela berkorban, dan juga keperkasaan seorang pahlawan.

Contoh tari kepahlawanan adalah Tari Mandau, Tari Anoman Rahwana, Tari Wangsa Suta, dan Tari Baksa Tameng.

Tema Tari Erotik

Tari erotik adalah tari yang berisi atau bertema percintaan. Contoh tari dengan tema erotik adalah Tari Gandut, Tari Tirik Lalan, dan Tari Mambujuk.

Tema Tari Pantonim

Tari pantomim adalah tema tari yang gerakannya menirukan suatu obyek. Tema tari pantomim berdasarkan obyek yang ditirunya dibagi menjadi dua, yaitu tema tari mimitis dan tema tari totemis.

Tema Tari Mimitis

Tari mimitis adalah tari yang gerakkanya menirukan manusia, baik kegiatannya, sifat-sifatnya, maupun ekspresinya. Contoh tari mimitis adalah Tari Topeng.

Tema Tari Totemis

Totem adalah binatang, tanaman, atau gejala alam tertentu yang masing-masing dipandang sebagai nenek moyang pertama dalam suatu kebudayaan.

Sehingga tari totemis adalah tari yang gerakannya meniru unsur di luar manusia, yaitu hewan tumbuhan dan juga gejala alam. Di Indonesia sendiri, tari totemis banyak terkandung pada tari tradisional yang menyimbolkan hewan sebagai bagian penting dari budayanya.

Tidak hanya bersifat tradisional, tarian totemis juga dilakukan dalam tarian modern. Contoh tari totemis di Indonesia adalah Tari Kuntulan, Tari Merak, Tari Kupu-kupu, dan Tari Macanan.

Semoga Membantu

Jangan Lupa Jawaban Terbaiknya

:)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh novanrizkisaputra25 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 08 Jun 22