Tugas Matematika hari ini kita fokus pada menentukan Median/Nilai Tengah

Berikut ini adalah pertanyaan dari dwiisamuel663 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Tugas Matematika hari ini kita fokus pada menentukan Median/Nilai Tengah Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan jelas dan benar!1. Diberikan data tunggal yang telah diurutkan sebanyak 99 buah. Tentukan data ke berapa yang menjadi media!

2. Tentukan median dari data 1 , 2 , 3 , 5 , 5 , 4 , 4 , 6. !

3. Data ulangan bahasa Inggris Linda selama semester 1 disajikan sebagai berikut. 8 , 7 , 7 , 6 , 9 , 8 , 9. Tentukan median dari data ulangan tersebut!

4. Hasil ulangan mata pelajaran IPA yang didapat dari salah seorang murid selama 1 semester adalah 85 , 85 , 80 , 90 , 80 , 85. Tentukan median dari data tersebut!

5. Sepuluh orang siswa dijadikan sampel dan dihitung tinggi badannya. Hasil pengukuran tinggi badan (dalam cm) kesepuluh siswa tersebut disajikan sebagai berikut: 172 , 167 , 180 , 171 , 169 , 160 , 175 , 173 , 177 , 165. Tentukan median dari data tinggi badan siswa tersebut! Bantu bang jawab kak soalnya besok di kirim :( [cry] :(​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1. x = 99

Me = x( ½ ( 99 + 1 ) ) = x( 100/2 ) = x₅₀

Jadi, mediannya yaitu data ke-50

2. 1, 2, 3, 4, 4, 5, 5, 6

x = 8

Me = ½( x( 8/2 ) + x( 8/2 + 1 ) )

= ½( x₄ + x₅ )

= ½( 4 + 4 ) = ½.8 = 4

3. 6, 7, 7, 8, 8, 9, 9

x = 7

Me = x( ½( 7 + 1 ) ) = x( 8/2 ) = x₄

Jadi, mediannya yaitu data ke-4 yaitu 8

4. 80, 80, 85, 85, 85, 90

x = 6

Me = ½( x( 6/2 ) + x( 6/2 + 1 ) )

= ½( x₃ + x₄ )

Jadi, kita dapat data ke-3 yaitu 85, dan data ke-4 yaitu 85. Jadi langsung aja lanjutin yang tadi

= ½( 85 + 85 )

= ½.170 = 85

5. 160, 165, 167, 169, 171, 172, 173, 175, 177, 180

x = 10

Me = ½( x( 10/2 ) + x( 10/2 + 1 ) )

= ½( x₅ + x₆ )

Jadi, kita dapat data ke-5 itu 171 dan data ke-6 itu 172. Jadi langsung aja lanjutin penghitungan yang tadi

= ½( 171 + 172 )

= ½.343 = 171,5

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh zuhdim106 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 03 May 22