Sebutkan nama nama bangun ruang ada 7 bangun ruang !​

Berikut ini adalah pertanyaan dari farulazmi24 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebutkan nama nama bangun ruang ada 7 bangun ruang !​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban

Ada 7 bangun ruang diantaranya adalah

  • Kubus
  • Balok
  • Tabung
  • Limas segi empat
  • Prisma tegak segitiga
  • Kerucut
  • Bola

Pembahasan

Kubus

Kubus merupakan salah satu bangun ruang yang memiliki panjang rusuk yang sama atau bangun yang memiliki enam buah sisi yang sama dan juga sebangun, dan kubus ini juga termasuk didalam bangun ruang tiga dimensi

Balok ☯

Balok adalah bangun ruang tiga dimensi yang dibentuk oleh tiga pasang persegi atau persegi panjang, dengan paling tidak satu pasang di antaranya berukuran berbeda. Balok memiliki 6 sisi, 12 rusuk dan 8 titik sudut.

Tabung ☯

Tabung adalah sebuah bangun ruang 3 dimensi yang dibentuk oleh 2 buah lingkaran identik yang sejajar dan sebuah persegi panjang yang mengelilingi kedua lingkaran tersebut.

Limas ☯

Limas merupakan bangun ruang yang alasnya berbentuk segibanyak (segitiga, segiempat, segilima, dan lain-lain).

Prisma ☯

prisma adalah bangun ruang tiga dimensi yang dibatasi oleh alas dan tutup identik berbentuk sisi-sisi tegak berbentuk persegi atau persegi panjang.

Kerucut ☯

Kerucut adalah bangun ruang sisi lengkung yang menyerupai limas segi-n beraturan yang bidang alasnya berbentuk lingkaran.

Bola ☯

Bola merupakan salah satu bangun ruang sisi lengkung yang tersusun dari tak terhingga banyaknya lingkaran yang berpusat di satu titik yaitu titik pusat bola.

☞ Pelajari lebih lanjut »

☞ Detail Jawaban ⤵

  • ❒ Mapel : Matematika
  • ❒ Kelas : 8
  • ❒ Materi : Bangun Ruang
  • ❒ Kata Kunci : Contoh bangun ruang
  • ❒ Kode Kategorisasi : 8 . 2 . 8

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ApprenticeKids dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 21 Jun 22