...suatu persegi mempunyai panjang sisi 24 cm hitunglah keliling dan

Berikut ini adalah pertanyaan dari rosirossii2001 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

...suatu persegi mempunyai panjang sisi 24 cm hitunglah keliling dan luas persegi tersebut!!..no ngasal..
materi SMP..
MTK..​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Suatu persegi mempunyai panjang sisi 24 cm, maka keliling persegi tersebut adalah 96 cmdan luas persegi tersebut adalah576 cm².

Pembahasan:

→ Pengertian Persegi:

Persegi adalah suatu persegi panjang yang semua sisinya sama panjang.

→ Sifat-sifat Persegi:

  • Keempat sisinya sama panjang dan sisi yang berhadapan sejajar.
  • Keempat sudutnya siku-siku (90°)
  • Diagonalnya sama panjang dan saling tegak lurus.

→ Rumus Persegi:

Keliling:

Keliling = 4 × sisi

K = 4s

Luas:

Luas = sisi × sisi

L = s²

Penyelesaian Soal:

Diketahui:

  • Panjang sisi persegi 24 cm

Ditanya:

  • Keliling?
  • Luas?

Dijawab:

  • Keliling:

Keliling = 4 × sisi

Keliling = 4 × 24

Keliling = 96 cm

  • Luas:

Luas = sisi × sisi

Luas = 24 × 24

Luas = 576 cm²

Kesimpulan:

  • Jadi, keliling persegi dengan panjang sisi 24 cm adalah 96 cm.
  • Jadi, luas persegi dengan panjang sisi 24 cm adalah 576 cm².

Pelajari Lebih Lanjut:

Detail Jawaban:

  • Kelas: 7 SMP
  • Mapel: Matematika
  • Kode Mapel: 2
  • Kode Kategori: 7.2.8
  • Bab: 8
  • Sub Bab: Segiempat dan Segitiga

Kata Kunci: Persegi, panjang sisi persegi 24 cm, keliling persegi dan luas persegi.

__________

~VVM

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh vionaaaa1 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 04 Jun 22