1. nyatakan hasilnya dengan notasi ilmiah !

Berikut ini adalah pertanyaan dari cutaini1648 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

1. nyatakan hasilnya dengannotasi ilmiah !
a. 1.000.000
b. 78.000.000
2. nyatakan bilangan bilangan
berikut dalam notasi
ilmiah !
a. 0,067
b. 240.000.000.000
3. nyatakan bilangan bilangan
berikut dalam notasi
ilmiah !
a. 15.000
b. 0,00002534
4. ubahlah notasi ilmiah
berikut ke bentuk desimal !
a. 3,7 × 10 pangkat 5
b. 2,43 × 10 pangkat -5
5. tentukan bentuk desimal
dari notasi ilmiah berikut !
a. 3 × 10 pangkat 4
b. 8,92 × 10 pangkat 5

#tolong jawab ya !

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

  1. (a) 1.000.000 = 1 × 10⁶, (b) 78.000.000 = 7,8 × 10⁷.
  2. (a) 0,067 = 6,7 × 10⁻²,  (b) 240.000.000.000 = 2,4 × 10¹¹.
  3. (a) 15.000 = 1,5 × 10⁴, (b) 0,00002534 = 2,5 × 10⁻⁵.
  4. (a) 3,7 × 10⁵ = 370.000, (b) 2,43 × 10⁻⁵ = 0,0000243.
  5. (a) 3 × 10⁴ = 30.000, (b) 8,92 × 10⁵ = 892.000.

Pada notasi ilmiah, bilangan besar memiliki bilangan pangkat positif. Sedangkan, bilangan kecil memiliki bilangan pangkat negatif. Bilangan pangkat dapat ditentukan berdasarkan banyaknya nol pada bilangan desimal. Simak penjelasan berikut.

Penjelasan dengan langkah-langkah

Materi

Bentuk baku bilangan yang disebut juga bentuk ilmiah (notasi ilmiah) adalah bentuk yang sangat tepat dalam penulisan bilangan-bilangan yang sangat besar atau yang sangat kecil. Bentuk baku bilangan dinyatakan sebagai berikut.

a × 10ⁿ untuk 1 ≤ a ≤ 10 dan n bilangan bulat.

Soal nomor 1

Ditanyakan

Bentuk hasil dalam notasi ilmiah dari

a. 1.000.000

b. 78.000.000

Jawab

TIPS: Hitung jumlah nol. Ganti dengan perpangkatan berbasis 10.

a. 1.000.000 = 1 × 10⁶

b. 78.000.000 = 78 × 10⁶ = 7,8 × 10⁷

Soal nomor 2

Ditanyakan

Nyatakan dalam notasi ilmiah!

a. 0,067

b. 240.000.000.000

Jawab

TIPS: Sama dengan nomor 1. Untuk bilangan kecil, hitung koma mundur hingga tepat di belakang bilangan asli (1, 2, 3, ....). Jadikan bentuk perpangkatan berbasis 10.

a. 0,067 = 6,7 × 10⁻²

b. 240.000.000.000 = 24 × 10¹⁰ = 2,4 × 10¹¹

Soal nomor 3

Ditanyakan

Nyatakan dalam notasi ilmiah!

a. 15.000

b. 0,00002534

Jawab

a. 15.000 = 15 × 10³ = 1,5 × 10⁴

b. 0,00002534 = 2,5 × 10⁻⁵

Angka 34 pada soal b dihilangkan untuk pembulatan.

Soal nomor 4

Ditanyakan

Bentuk desimal dari notasi ilmiah berikut.

a. 3,7 × 10⁵

b. 2,43 × 10⁻⁵

Jawab

TIPS: Posisi koma dimundurkan sebanyak bilangan pada pangkat bilangan pangkat positif. Sebaliknya, posisi koma dimajukan sebanyak pangkat bilangan pada bilangan pangkat negatif.

a. 3,7 × 10⁵ = 370.000

b. 2,43 × 10⁻⁵ = 0,0000243

Soal nomor 5

Diketahui

Bentuk desimal dari notasi ilmiah berikut.

a. 3 × 10⁴

b. 8,92 × 10⁵

Jawab

a. 3 × 10⁴ = 30.000

b. 8,92 × 10⁵ = 892.000

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentangnotasi ilmiahdan hasil perkalian dari 1,234 m × 5,67 m menurut aturan angka penting yomemimo.com/tugas/23193817
  2. Materi tentang aturan pembulatan yomemimo.com/tugas/42147526
  3. Materi tentang menentukan bentuk ilmiah dari (a) 3³ × 10 pangkat 5;  (b) (0,00002)³; (c) 1.250.000; (d) 4 × 6 × 5/3 × 20.000 yomemimo.com/tugas/23273277

Detail jawaban

Kelas: 10

Mapel: Fisika

Bab: Besaran dan Satuan

Kode: 10.6.1

#AyoBelajar #SPJ2

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh OneeRa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 05 Dec 18