Diketahui segitiga ABC, dengan AB = AC. jika besar <

Berikut ini adalah pertanyaan dari arkan6baru pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Diketahui segitiga ABC, dengan AB = AC. jika besar < A = 3 <B , maka besar <A =....a. 36°
b. 54°
c. 72°
d. 108°

toolong pakai cara​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Untuk menjawab soal ini perlu diketahui sifat segitigadansifat sudutnya. Besar sudut Aberdasarkan ilustrasi tersebut adalah∠A = 108° jawaban D

Penjelasan dengan langkah-langkah

Diketahui :

sisi AB = AC

∠A = 3∠B

Ditanya :

∠A ...?

Jawab :

Segitiga adalah bangun datar 2 dimensi yang dibatasi oleh tiga sisi dan tiga sudut dengan total sudut 180°. Jenis segitiga dapat dilihat dari panjang sisinya, besar sudutnya, serta dari panjang dan besar sudutnya. Ada beberapa jenis segitiga yang diketahui seperti segitiga sama sisi, segitiga sam akaki, segitiga siku-siku, segitiga sembarang, dll.

Berdasarkan keterangan soal, dua sisi segitiga memiliki panjang sisi yang sama yaitu AB=AC. Berdasarkan ilustrasi tersebut maka dapat dikatan segitiga tersebut adalah segitia sama kaki.

Sifat Segitiga Sama Kaki adalah memiliki satu buah sumbu simetri, memiliki dua buah sudut yang sama besar yakni sudut yang menghadap di sisi yang sama panjang, memiliki sisi yang mempunyai panjang yang sama.

Berdasarkan sifat tersebut dapat kita simpulkan bahwa

∠B = ∠C

Sehingga

∠A + ∠B + ∠C  = 180°

3∠B + ∠B + ∠B = 180°

5∠B = 180° ; masing-masing ruas dibagi 5

∠B = 36°

Maka besar sudut A yaitu

∠A = 3∠B

∠A = 3×36°

∠A = 108° jawaban D

Pelajari lebih lanjut :

Pelajari lebih lanjut tentang materi segitiga, operasi sudut dan contoh pembahasanya pada link :  

yomemimo.com/tugas/2063846

yomemimo.com/tugas/16267342

yomemimo.com/tugas/3408000

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh arinichoir dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 04 Jul 22