Berikut ini adalah pertanyaan dari puspitatiara50 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawab:
1.350.000 Liter
Penjelasan dengan langkah-langkah:
Perhatikan bahwa kolam tersebut berbentuk prisma tegak.
Loh kok prisma?
Ya, ciri utama prisma adalah dua sisi yang saling behadapan sama bentuk dan luasnya. Nah, kolam tersebut memiliki dua sisi yang sama persis yaitu sisi berbentuk trapesium yang berada di depan dan di belakang.
Kedua sisi yang sama bentuknya pada prisma tegak biasa kita namai dengan alas dan tutup. Pada gambar tersebut seolah-olah alas dan tutupnya berada di depan dan belakang, sementara sisi-sisi lainnya menyelimuti alas dan tutup dengan bentuk persegi panjang.
Lantas, bagaimana mencari volume air yang bisa masuk ke dalam kolam berbentuk PRISMA TEGAK TRAPESIUM tersebut?
Apakah kamu masih ingat rumus mencari volume prisma tegak?
Benar, rumus mencari volume prisma tegak adalah:
Vol = luas alas x tinggi prisma
Mudah, bukan?
# Mencari luas trapesium (alas prisma)
Rumus luas trapesium adalah:
L. Trapesium = x tinggi trapesium
a dan b adalah dua buah sisi sejajar pada trapesium. Perhatikan bahwa sisi sebelah kanan dan kiri trapesium adalah dua sisi sejajar yang dimaksud.
Mari kita anggap a bernilai 1 m dan b bernilai 5 m sementara tinggi trapesium adalah 30 m. Maka luas trapesium adalah:
L. Trapesium = x 30
⇔ 3 x 30
⇔ 90 m²
# Mencari Volume Prisma Tegak Trapesium
Karena semua informasi yang dibutuhkan sudah ada, maka mari kita subtitusikan ke dalam rumus mencari volume prisma. Perhatikan baik-baik bahwa tinggi prisma adalah 15 meter.
Vol = luas alas x tinggi prisma
⇔ 90 x 15
⇔ 1350 m³
Karena yang diminta adalah volume dalam satuan liter, maka nilai yang sudah kita dapat harus dikonversi satuannya.
Dalam tangga aturan satuan, liter sama dengan dm³. Artinya, nilai yang sudah kita dapat di satuan m³ harus kita ubah ke satuan dm³ yang maknanya sama dengan liter.
1 m³ ⇒ 1.000 dm³
1350 m³ ⇒ 1.350.000 dm³ = 1.350.000 Liter
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh raka26 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Wed, 13 Jul 22