Nyatakan hubungan antara kedua besaran berikut menggunakan pertidaksamaan! a. Suatu

Berikut ini adalah pertanyaan dari gusmaharaniheyna pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Nyatakan hubungan antara kedua besaran berikut menggunakan pertidaksamaan!a. Suatu segitiga sembarang memiliki panjang sisi a cm, b cm,dan c cm. Keliling segitiga tersebut kurang dari 60 cm.

b. Berat total 10 botol air mineral yang masing-masing seberat b kg lebih berat dari 15 kg.

c. Harga a celana seharga 100.000 rupiah dan b kemeja seharga 80.000 rupiah lebih dari 200.000 rupiah. ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

  • a. Keliling segitigatersebut dapat kita nyatakan dalam pertidaksamaana + b + c < 60.
  • b. Berat masing-masing botol air mineral dapat kita nyatakan dalam pertidaksamaan 10b > 15 atau b > 3/2. b > 3/2 adalah bentuk sederhana dari pertidaksamaan 10b > 15.
  • c. Total harga celana sejumlah a dan kemeja sejumlah b dapat kita nyatakan dalam pertidaksamaan 100.000a + 80.000b > 200.000.

Pembahasan

Untuk menyatakan suatu perbandingan kuantitas yang tidak setara, kita dapat menggunakan pertidaksamaan. Pertidaksamaan dapat diketahui dari simbol yang digunakannya dalam bentuk aljabar yang dibentuk. Simbol-simbol pertidaksamaan yaitu adalah:

  • > yang berarti "lebih dari",
  • < yang berarti "kurang dari",
  • ≥ yang berarti "lebih dari atau sama dengan",
  • ≤ yang berarti "kurang dari atau sama dengan", dan
  • ≠ yang berarti "tidak sama dengan".

Untuk membuat sebuah bentuk pertidaksamaan, kamu perlu mengetahui variabel-variabelyang digunakan besertakoefisiennya bila diberikan, dan juga apakah terdapat konstanta yang diberikan. Oleh karena itu, membuat sebuah bentuk aljabaris pertidaksamaan serupa dengan membuat sebuah bentuk aljabaris persamaan.

Pelajari lebih lanjut

Perbedaan persamaan linear dan pertidaksamaannya: yomemimo.com/tugas/7087026

#BelajarBersamaBrainly #SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ImEdwin2 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 23 Jan 23