Berikut ini adalah pertanyaan dari LuciaSong pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
• 10!! - 5! =
• 5! + 3!
⟩⟩ Note:
#Menggunakan cara!
#Menjawab sesuai dengan kejujuran!
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawab:
10!! - 5! = 3.720
5! + 3! = 126
Penjelasan dengan langkah-langkah:
1. 10!! - 5!
Karena 10!! merupakan faktorial ganda, maka kita kalikan dengan semua angka genapnya dari angka 10 turun ke angka 2,
menjadi:
10!! = (10 × 8 × 6 × 4 × 2) = 3.840
Kemudian kita selesaikan hitungan 5!, menjadi:
5! = (5 × 4 × 3 × 2 × 1) = 120
Sekarang, karena kita sudah mendapatkan semua hasil faktorialnya, maka bisa kita kurangkan hasilnya, menjadi:
3.840 - 120 = 3.720
Jadi, hasil 10!! - 5! = 3.720
2. 5! + 3!
Kita selesaikan dulu faktorialnya satu per satu, dimulai dengan mencari nilai 5!, menjadi:
5! = (5 × 4 × 3 × 2 × 1) = 120
Kemudian kita cari nilai dari 3!, menjadi:
3! = (3 x 2 x 1) = 6
Sekarang, karena kita sudah mendapatkan nilai kedua faktorial tersebut, maka tinggal kita jumlahkan saja keduanya, menjadi:
120 + 6 = 126
Jadi, hasil 5! + 3! = 126
Semoga membantu ya.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh cyberpresent dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 23 Mar 23