Hasil operasi perkalian dari notasi ilmiah (3 × 105) ×

Berikut ini adalah pertanyaan dari muhammadmaheswara741 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Hasil operasi perkalian dari notasi ilmiah (3 × 105) × (12 × 103) adalah...

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Terdapat operasi perkalian notasi ilmiah berikut:

(3×10⁵)×(1,2×10³)

Hasil operasi tersebut adalah 3,6×10⁸.

Pembahasan

Notasi ilmiah memuat bentuk perkalian antara suatu angka dengan perpangkatan angka sepuluh. Angka tersebut memiliki syarat di antara satu dan sepuluh dan boleh berbentuk desimal. Nilai pangkat pada perpangkatan angka sepuluh berupa bilangan bulat, baik negatif maupun positif. Bentuk umumnya sebagai berikut:

a×10ⁿ, 1 < a < 10, n bilangan bulat

Pada soal, tertulis angka dua belas pada suku kedua. Karena disebutkan istilah notasi ilmiah pada soal, kemungkinan angka yang dimaksud adalah 1,2. Lalu, karena perpangkatan angka sepuluhnya tidak terlihat, kemungkinan angka seratusan yang tercantum adalah perpangkatan angka sepuluh, dengan pangkat masing-masingnya adalah lima dan tiga. Ketika kedua bentuk notasi ilmiah dikalikan, kalikan masing-masing, yaitu angka dengan angka dan perpangkatan angka sepuluh dengan perpangkatan angka sepuluh. Perkalian angka dengan angka seperti biasa. Perkalian perpangkatan angka sepuluh dengan perpangkatan angka sepuluh dengan cara menjumlahkan pangkat-pangkatnya saja.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang Menghitung Hasil Perkalian dan Pembagian dari Berbagai Bentuk Notasi Ilmiah pada yomemimo.com/tugas/23414839

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ9

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh anginanginkel dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 07 Nov 22