note 1 : Menyelesaikan persamaan kuadrat dalam bentuk kuadrat sempurna

Berikut ini adalah pertanyaan dari KayraJiwanggani pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Note 1 : Menyelesaikan persamaan kuadrat dalam bentuk kuadrat sempurna pada bagian "Diskriminan (Pembeda)"note 2 : harus ada jawaban + cara
note 3 : ngasal (hapus)
note 4 : kurang jelas (boleh lampiran di-zoom atau langsung tanya)
note 5 : yang ada latihan soal aja​
note 1 : Menyelesaikan persamaan kuadrat dalam bentuk kuadrat sempurna pada bagian

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Latihan No. 1

  1. Nilai diskriminannya 9, karena D > 0 maka persamaan memiliki akar berbeda.
  2. Nilai diskriminannya -23, karena D < 0 maka persamaan tidak memiliki akar real.
  3. Nilai diskriminannya 0, karena D = 0 maka persamaan memiliki akar yang kembar (identik).

Latihan No. 2

  • Nilai m adalah 6atau-2

Langkah Penyelesaian

Dari gambar soal, dapat disimpulkan

D = b² - 4ac

  • Jika D > 0 maka akar real dan punya penyelesaian yg berbeda.
  • Jika D = 0 maka akar real dan kembar (sama)
  • Jika D < 0 maka akar tidak real

__________________________________

LATIHAN No. 1:

a.) x² + 3x = 0

maka a = 1, b = 3, c = 0

D = 3² - 4(1)(0)

D = 9 - 0

D = 9

Jadi, nilai diskriminannya 9, karena D > 0 maka persamaan memiliki akar berbeda.

b.) 3x² + x + 2 = 0

maka a = 3, b = 1, c = 2

D = 1² - 4(3)(2)

D = 1 - 24

D = -23

Jadi, nilai diskriminannya -23, karena D < 0 maka persamaan tidak memiliki akar real.

c.) 3x² - 6x + 3 = 0

maka a = 3, b = -6, c = 3

D = (-6)² - 4(3)(3)

D = 36 - 36

D = 0

Jadi, nilai diskriminannya 0, karena D = 0 maka persamaan memiliki akar yang kembar (identik).

LATIHAN No. 2:

Ingat, bahwa jika suatu persamaan kuadrat memiliki akar kembar maka diskriminannya sama dengan 0 (D = 0)

x² + mx + (m + 3) = 0

maka a = 1, b = m, c = (m + 3)

D = m² - 4(1)(m + 3)

0 = m² - 4(m + 3)

0 = m² - 4m - 12 (balik, biar lebih mudah)

m² - 4m - 12 = 0

(m - 6)(m + 2) = 0

m - 6 = 0

m1 = 6

m + 2 = 0

m2 = -2

Maka, nilai dari m adalah 6 atau -2

__________________________________

<LoveableCloud3

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh LoveableCloud dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 26 Nov 22