Berikut ini adalah pertanyaan dari kaylasyifaannajwa7 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawab:
Titik P ( 8 , - 10 ) dicerminkan terhadap sumbu y , kemudian bayangannta dicerminkan lagi terhadap x = 8 . Koordinat terakhir bayangan titik P adalah ( 24 , 10 ) .
Penjelasan dengan langkah-langkah:
Tranformasi geometri
Transformasi gemoetri menjadi salah satu materi yang dipelajari di bangku SMP. Transformasi geometri mempelajari beberapa hal seperti Transalsi ( Pergeseran ) , Rotasi ( Perputaran ) , Refleksi ( Pencerminan ) dan Dilatasi .
Yang akan kita bahas disini adalah tentang Refleksi ( Pencerminan ) . Pada Refleksi ( Pencerminan ) akan mengubah posisi benda terhadap cermin datar . Yang akan kita jadikan sebagai cermin adalah bidang kartesius . Maka ada beberapa Refleksi ( Pencerminan ) yang terjadi pada bidang kartesius yang dirumuskan sebagai berikut :
- Jika suatu titik ( x , y ) dicerminkan terhadap sumbu x maka menghasilkan bayangan ( x , - y ) .
- Jika suatu titik ( x , y ) dicerminkan terhadap sumbu y maka menghasilkan bayangan ( - x , y ) .
- Jika suatu titik ( x , y ) dicerminkan terhadap garis y = x maka menghasilkan bayangan ( y , x ) .
- Jika suatu titik ( x , y ) dicerminkan terhadap garis y = - x maka menghasilkan bayangan ( - y , - x ) .
- Jika suatu titik ( x , y ) dicerminkan terhadap garis x = h maka menghasilkan bayangan ( 2 h - x , y ) .
- Jika suatu titik ( x , y ) dicerminkan terhadap garis y = h maka menghasilkan bayangan ( x , 2 h - y ) .
- Jika suatu titik ( x , y ) dicerminkan terhadap titik ( a , b ) maka menghasilkan bayangan ( 2 a - x , 2 b - y ) .
Mari kita selesaikan pertanyaan tersebut , perhatikan penyelesaian dari pertaanyaan tersebut dengan seksama !
Titik P ( 8 , - 10 ) dicerminkan terhadap sumbu y, kemudian bayangannya dicerminkan lagi terhadap x = 8. Tentukan koordinat terakhir bayangan titik P !
Dari pertanyaan tersebut meminta kita untuk mencari bayangan dari titik P yang telah dicerminkan sebanyak 2 kali . Terlebih dahulu mari kita bayang pertama dari hasil pencerminan titik P tersebut !
P ( 8 , - 10 ) dicerminkan terhadap sumbu y maka menghasilkan bayangan yaitu P ' ( - 8 , 10 ).
Hasil dari bayangan pertama akan kita cerminkan lagi terhadap garis x = 8 . Titik yang akan gunakan yaitu titik P ' bukan lagi titik P .
Titik P ' ( - 8 , 10 ) dicerminkan terhadap garis x = 8 maka menghasilkan bayangan sebagai berikut yaitu P ' ' ( 2 . 8 - ( - 8) , 10 )
P ' ' ( 16 + 8 , 10 )
P ' '( 24 , 10 )
Jadi koordinat terakhir bayangan titik P setelah dilakukan pencerminan terhadap sumbu yang kemudian dilanjutkan lagi terhadap garis x = 8 yaitu P ' ' ( 24 , 10 )
Pelajari lebih lanjut
1. Pelajari lebih lanjut tentang materi tranformasi geometri tentang mencari bayangan sebuah garis yang didilatasikan yomemimo.com/tugas/25370433
2. Pelajari lebih lanjut tentang materi tranformasi geometri tentang mencari bayangan sebuah garis yang didilatasikan dan dirotasikan yomemimo.com/tugas/22059459
#BelajarBersamaBrainly
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh equivocactor dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Wed, 13 Apr 22