11. Diketahui panjang sisi pendek AC = 6 cm, panjang

Berikut ini adalah pertanyaan dari zhafran195 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

11. Diketahui panjang sisi pendek AC = 6 cm, panjang sisi panjang BC = 10,tentukan panjang sisi AB ....* a. 7 b. 8 c. 9 d. 10 12. Sebuah segitiga ABC siku-siku di B, dimana AB = 8 cm, AC = 17 cm, panjang BC adalah ....* a. 9 cm b. 15 cm c. 25 cm d. 68 cm 13. Jika kubus panjang rusuknya 13 cm, dibuat kerangka kubus dari kawat, maka panjang kawat yang di butuhkan a. 116 cm b. 136 cm c. 156 cm d. 176 cm 14. Panjang sebuah rusuk suatu kubus 360 cm. Luas permukaannya adalah* a. 4050 cm b. 4500 cm c. 5040 cm d. 5400 cm​sama cara nya ya ka

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban singkat:

11. b. 8 cm

12. b. 15 cm

13. c. 156 cm

14. tidak ada pilihan jawaban yg tepat

Penjelasan dengan langkah-langkah:

11. panjang AB² = sisi panjang BC² - sisi pendek AC²

panjang AB² = (10 cm x 10 cm) - (6 cm x 6 cm)

panjang AB² = 100 cm² - 36 cm²

panjang AB² = 64 cm²

panjang AB = \sqrt{64} cm

panjang AB = 8 cm

12. panjang BC² = panjang AC² - panjang AB²

panjang BC² = (17 cm x 17 cm) - (8 cm x 8 cm)

panjang BC² = 289 cm² - 64 cm²

panjang BC² = 225 cm²

panjang BC = \sqrt{225} cm

panjang BC = 15 cm

13. Panjang kawat yg dibutuhkan = panjang seluruh rusuk kubus

Panjang kawat yg dibutuhkan = 12 x panjang rusuk

Panjang kawat yg dibutuhkan = 12 x 13 cm

Panjang kawat yg dibutuhkan = 156 cm

14. Luas permukaan kubus = 6 x panjang rusuk²

Luas permukaan kubus = 6 x (360 cm x 360 cm)

Luas permukaan kubus = 6 x 129600 cm²

Luas permukaan kubus = 777.600 cm²

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Zamroniy dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 14 Jun 23