Bagaimanakah ketentuan pemberlakuan kebijakan PPKM Darurat oleh pemerintah apabila dianalisis

Berikut ini adalah pertanyaan dari assyaifuddinchanifan pada mata pelajaran Sosiologi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Bagaimanakah ketentuan pemberlakuan kebijakan PPKM Darurat oleh pemerintah apabila dianalisis berdasarkan konsep pemikiran filsuf zaman Romawi tentang hukum ?Jelaskan!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Analisis ketentuan pemberlakuan kebijakan PPKM Daruratoleh pemerintah berdasarkankonsep pemikiran fisuf zaman Romawi tentang hukumadalah bahwa kebijakan tersebut sangat berkaitan erat denganmasalah keadilan di masyarakat.

Kebijakan PPKM Darurat diberlakukan pemerintah untuk mencegah penularan virus covid-19 karena penyakit tersebut sudah banyak menjatuhkan korban jiwa. Oleh karena penularan melalui udara, dari interaksi manusia satu dengan manusia lain, seperti berbicara, makan/minum, maka diberlakukan peraturan pembatasan kegiatan masyarakat secara darurat dengan tidak memperbolehkan masyarakat keluar rumah. Penerapan kebijakan PPKM darurat diikuti dengan teknis peraturan apa saja yang harus dijalani masyarkat, serta sanksi yang diberikan jika masyarakat tidak mematuhinya.

Dengan memberlakukan PPKM darurat, diharapkan setiap individu dapat melindungi dirinya sendiri maupun orang lain, dari potensi penularan virus tersebut. Sehingga pada akhirnya dapat mengurangi jatuhnya korban jiwa.

Kebijakan PPKM darurat tersebut memberi rasa keadilan di masyarakat, meskipun ada dampak buruk lain yang ditimbulkan seperti memburuknya perekonomian karena berhentinya aktivitas perekonomian.

Pembahasan

Sejarah filsafat hukum menjelaskan bahwa masalah yang sebenarnya banyak dibicarakan dalam bidang filsafat hukum adalah  masalah keadilan. Dalam filsafatnya tentang hukum, Aristoteles menguraikan bahwa hukum terbagi menjadi dua kelompok, yakni :

1. Hukum alam atau hukum kodrat.

2. Hukum positif yang dibuat oleh manusia.

Terkait hukum positif, Aristoteles menjelaskan dalam pembentukan hukum itu hendaknya senantiasa mempertimbangkan dan mengisi rasa keadilan ke dalam hukum itu. Rasa keadilan yang dimaksudnya ialah rasa tentang yang baik dan pantas bagi orang-orang yang hidup bersama. Oleh karena itu berlakunya prinsip keadilan yang diajukan Aristoteles, yakni : kepada yang sama penting diberikan yang sama, sedangkan kepada yang tidak sama penting diberikan yang tidak sama.

Berkaitan dengan kebijakan PPKM dalam pertanyaan, adalah termasuk dalam hukum positif yang dibuat manusia. Karena dalam kebijakan tersebut terdapat teknis peraturan serta sanksi bagi orang yang melanggarnya.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang contoh pelaksanaan kebijakan PPKM darurat yomemimo.com/tugas/51153424

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rinidinia dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 16 Jul 23