Kewajiban membayar pajak sangat berperan penting dalam penerimaan negara, sehingga

Berikut ini adalah pertanyaan dari unknown pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Kewajiban membayar pajak sangat berperan penting dalam penerimaan negara, sehinggaketetapan pajak memiliki daya paksa yang setara dengan putusan pengadilan yang mempunyai
kekuatan hukum tetap. Oleh karena itu, pemerintah Indonesia mengatur mekanisme dan
pengaturan terkait pungutan pajak dalam peraturan perundang-undangan. Terkait dengan hal
tersebut, berikan argumentasi Anda terkait pertanyaan di bawah ini:
a. Mengingat peran tersebut sangat urgen, analisislah mengapa hukum pajak diatur sebagai
disiplin ilmu tersendiri yang terlepas dari hukum administrasi negara, akan tetapi tetap
menjadi kelompok dalam hukum publik?
b. Meskipun memiliki daya paksa, pemungutannya harus memenuhi keadilan baik bagi
pemerintah maupun masyarakat yang notabene sebagai wajib pajak. Analisislah
pemungutan keadilan sejajar yang menjadi dasar pemungutan pajak! Analisis argumentasi
berdasarkan teori yang mendukung!
20
2. Pada Tahun 2020, Khumaedi berpenghasilan netto (penghasilan bruto setelah dikurangi biaya) 250
juta rupiah. Dia menikah tahun 2016 dan mempunyai 3 orang anak laki-laki bernama Ray, Ben
dan Sea. Anak-anaknya menjadi tanggungan Khumaedi, sementara isterinya seorang Ibu rumah
Tangga.
a. Penggolongan pajak dibagi menjadi beberapa kategori, analisislah pajak berdasarkan
sifatnya secara komprehensif!
b. Setelah dapat menganalisis soal 2 (a), selanjutnya cobalah menghitung penghasilan
kena pajak dan jumlah pajak penghasilan yang harus dibayarkan Khumaedi pada soal
di atas!
30
3. Kantor Direktorat Jenderal Pajak (DJP), Wilayah Kaltim, menyerahkan kasus pengusaha
pengemplang pajak ke Kejati Kaltim. Negara dirugikan Rp 6,4 miliar dari kasus tersebut. Tim
penyidik DJP telah menetapkan tersangka seorang pengusaha, Kl, sebagai pemilik UD LJA yang
bergerak di bidang perdagangan plywood. Dia membeli plywood dari pabrikan plywood di wilayah
Samarinda antara lain PT HJP, PT SMJ hingga PT PKMB. Penyidikan pengemplang pajak ini turut
melibatkan Ditreskrimsus Polda Kaltim, menetapkan Kl sebagai tersangka dan dijerat dengan
Pasal 39 ayat 1 huruf c dan f Undang-undang Ketentuan Umum Perpajakan (KUP).
a. Berdasarkan kasus di atas, Pemerintah concern terhadap pengaturan hukum pajak. Untuk
itu, analisislah hukum pajak berdasarkan sifatnya sebagai wujud kepastian hukum
pemerintah dalam penegakan hukum pajak.
b. Dalam hukum formal, sistem apa yang diterapkan dalam perpajakan di Indonesia?
Analisislah secara komprehensif.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

  • Analisislah mengapa hukum pajak diatur sebagai disiplin ilmu tersendiri yang terlepas dari hukum administrasi negara, akan tetapi tetap menjadi kelompok dalam hukum publik? Karena hukum pajak bersifat wajib dan memaksa maka dari itu dikelompokkan dalam hukum publik.
  • Analisislah pemungutan keadilan sejajar yang menjadi dasar pemungutan pajak! Pemungutan pajak sudah diatur dalam UUD 1945 dan keadilan sejajar itu berarti semua rakyat baik dari kalangan bawah dan atas yang tinggal di wilayah NKRI wajib membayar pajak sesuai aturan yang berlaku.
  • Analisislah hukum pajak berdasarkan sifatnya sebagai wujud kepastian hukum pemerintah dalam penegakan hukum pajak.? Saat menegakkan hukum pajak, pemerintah tentu telah menetapkan poin peraturan yang sebelumnya sudah dibenahi yang berkaitan dengan perpajakan itu sendiri. Salah satunya adalah Undang-Undang Harmonisasi Peraturan Perpajakan (UU HPP).

Pembahasan:

Pajak adalah pungutan wajib berupa uang yang harus dibayarkan oleh penduduk sebagai bentuk sumbangan wajib kepada negara/pemerintah. Pajak memiliki empat fungsi, yaitu fungsi anggaran, fungsi alokasi, fungsi distribusi/pemerataan, dan fungsi pengatur/regulasi.

  1. Fungsi anggaran, yaitu pajak berfungsi sebagai sumber penerimaan kas negara yang dikumpulkan dari masyarakat untuk membiayai pengeluaran negara.
  2. Fungsi alokasi, yaitu pajak berfungsi untuk mendanai atau menyediakan barang dan/atau jasa yang dibutuhkan masyarakat.
  3. Fungsi distribusi/pemerataan, yaitu pajak berfungsi untuk digunakan dalam pembangunan ekonomi secara merata.
  4. Fungsi pengatur/regulasi, yaitu pajak berfungsi untuk mendorong kegiatan ekspor, menghambat inflasi, memberi proteksi terhadap barang produksi domestik, dan mengatur investasi modal untuk meningkatkan produktifitas ekonomi.

Pelajari Lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut materi tentang Sebutkan dan jelaskan fungsi pajak yomemimo.com/tugas/10784560

#BelajarBersamaBrainly#SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh mohhan86 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 21 Mar 23