1 .ABSTRAK Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kualitas pelayanan PT.

Berikut ini adalah pertanyaan dari dhysetiiawan22 pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1 .ABSTRAK Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kualitas pelayanan PT. BPR Prima Kredit Mandiri Cabang Ciputat Tangerang Selatan, Untuk mengetahui tingkat kepuasan nasabah PT. BPR Prima Kredit Mandiri cabang Ciputat Tangerang Selatan, dan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan nasabah pada PT. BPR Prima Kredit Mandiri cabang Ciputat Tangerang Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode assosiatif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini nasabah pinjaman sebanayak 4.000 orang. Teknik sampling menggunakan teknik acak sederhana dengan jumlah sampel 98 nasabah. Metod ke pengumpulan data observasi dan kuesioner. Metode analisis data yang digunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji regresi linier sederhana, uji korelasi product moment, uji determinasi, dan uji hipotesis (uji-t). Hasil penelitian menunjukan bahwa kualitas pelayanan yang diberikan oleh PT. BPR Prima Kredit Mandiri cabang Ciputat Tangerang Selatan dipersepsikan Baik (B). Hal itu dapat dilihat dari nilai rata-rata score variabel kualitas pelayanan sebesar 3,67 ada pada interval 3,40 - 4,19 dengan kategori Baik (B). Kepuasan Nasabah Pinjaman pada PT. BPR Prima Kredit Mandiri cabang Ciputat Tangerang Selatan dipersepsikan Puas (P). Hal itu dapat dilihat dari nilai rata-rata score variabel kepuasan nasabah sebesar 4,03 ada pada interval 3,40 - 4,19 dengan kategori Puas (P). Terdapat pengaruh positif kuat dan signifikan antara kualitas pelayanan terhadap kepuasan nasabah pinjaman PT. BPR Prima Kredit Mandiri cabang Ciputat Tangerang Selatan. Hal itu dapat di lihat dari nilai koefesien regresi linier sederhana Y = 23,7 + 0,013X. Nilai koefesien Korelasi r = 0,654. Nilai Koefesien Determinasi R = 42,8% dan nilai t hitung 11,193 > t tabel 1,6609..A .Dari abtrack diatas carilah variabel saja yang digunakan dalam penelitian tersebut!

B .Buatlah judul yg sesuai dengan abtrack diatas!

C .Buatlah model dengan variabel yg digunakan dalam Abtrack diatas!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

A. Variabel yang digunakan dalam penelitian tersebut adalah:

Kualitas pelayanan

Kepuasan nasabah

B. Judul yang sesuai dengan abstrak di atas adalah:

"Analisis Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Nasabah Pinjaman PT. BPR Prima Kredit Mandiri Cabang Ciputat Tangerang Selatan"

C. Model yang dapat dibuat dengan variabel yang digunakan dalam abstrak di atas adalah:

Kepuasan Nasabah = f(Kualitas Pelayanan)

atau

Kepuasan Nasabah = 23,7 + 0,013 * Kualitas Pelayanan

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Faizun019 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 20 Mar 23