Kepercayaan awal nenek moyang bangsa indonesia yaitu percaya terhadap adanya

Berikut ini adalah pertanyaan dari Keilarasya9566 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Kepercayaan awal nenek moyang bangsa indonesia yaitu percaya terhadap adanya kehidupan setelah mati, mereka juga mengenal penguburan mayat. Pada perkembangan selanjutnya mereka mengenal kepercayaan animisme, dinamisme dan totemisme. Dibawah ini merupakan kepercayaan animise adalah

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Penganut kepercayaan animisme percaya bahwa setiap benda atau kawasan di muka bumi mempunyai roh yang harus dihormati agar tidak mengganggu manusia. Selain itu, kepercayaan animisme juga memercayai bahwa roh orang yang telah meninggal bisa masuk ke dalam tubuh hewan.

Pembahasan:

Pada masa prasejarah, kepercayaan di Indonesia masih berupa kepercayaa asal, dan belum dipengaruhi oleh sistem keagamaan Hindu Buddha dari India.

Animisme adalah kepercayaan akan adanya roh atau makhluk halus, yang mempengaruhi kehidupan manusia. Roh ini dipercaya memiliki kekuatan yang dapat membantu atau mencelakakan manusia. Orang jaman prasejarah melakukan ritual untuk mendapatkan bantuan dari roh ini.  

Dinamisme adalah kepercayan bahwa roh atau makhluk halus ini menghuni atau menempati benda-benda kekuatan tertentu. Benda ini misalnya adalah pohon keramat tempat roh leluhur.

Totemisme adalah kepercayaan bahwa hewan tertentu dianggap sebagai hewan yang memiliki kekuatan tertentu. Misalnya adalah hewan elang, serigala dan harimau. Hewan ini dihormati serta dianggap tabu untuk diburu dan dimakan.

Setelah masuknya pengaruh agama Hindu dan Buddha, kepercayaan asli ini mengalami sikretisme dengan kepercayaan dari India, dan mempengaruhi agaman Hindu dan Buddha di Indonesia  

Pelajari Lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut materi tentang Jelaskan perbedaan bidang keagamaan dan sosial pada masa praaksara dan masa Hindu Buddha di Indonesia! yomemimo.com/tugas/9927409

#BelajarBersamaBrainly#SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh mohhan86 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 02 Mar 23