3 ). Jika diketahui 3/5 bagian adalah Rp.3.000, maka nilai

Berikut ini adalah pertanyaan dari kenziebmsinaga22 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

3 ). Jika diketahui 3/5 bagian adalah Rp.3.000, maka nilai dari 5 1/2 bagian adalah ... cepetan jawab ogheyy​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

APLIKASI ALJABAR

_________________________

Soal tersebut merupakan salah satu bentuk penerapan atau aplikasi dari aljabar dalam kehidupan sehari-hari.

Pada informasi soal, terlihat seperti rumpang atau beberapa informasi yang kosong, tetapi sebenarnya tidak. Ini hanya memerlukan teknik kita dalam memisalkan sebuah hal untuk mencari penyelesaiannya, ini disebut dengan pemodelan matematika.

Pada soal, dinyatakan bahwa 3/5 bagian bernilai 3000, dan kemudian ditanyakan, bagaimana jika 5½ bagian, atau bagaimana jika 11/2 bagian, nilai nya berapa? Oleh sebab itu, "bagian" yang membingungkan tersebut, dapat kita misalkan dengan x.

Sehingga dapat kita modelkan dengan :

=> 3/5 x = 3.000

=> maka, x = 3.000 × 5/3

=> maka, x = 15.000/3

=> maka, x = 5.000

Karena si "bagian" sudah kita temukan, maka untuk mencari, jika 11/2 bagian, akan lebih mudah. Dengan mengalikan 11/2 dari 5.000. Maka kita dapatkan :

=> 11/2 × 5.000

=> 55.000/2

=> 27.500

Akhirnya, kita dapatkan 11/2 atau 5½ bagiannya adalah bernilai 27.500

_________________________

Detil Jawaban

Matpel : Matematika

Kelas : VII

Materi : Aljabar

Kode : 2

Kode Kategorisasi : 2.7

Kata Kunci : 3/5 bagian, 3000, nilai 5 1/2 bagian, aljabar

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh 3boysysj104 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 12 Mar 23