apakah perempuan kristen boleh mengikuti perjamuan kudus saat menstruasi?

Berikut ini adalah pertanyaan dari butet87 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Apakah perempuan kristen boleh mengikuti perjamuan kudus saat menstruasi?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Salah satu sakramen yang dilakukan di dalam gereja Kristen yang mengingat dan mengenang Yesus Kristus adalah perjamuan kudus. Ketika sedang menstruasi, seorang perempuan Kristen diperbolehkanuntuk mengikutiperjamuan kudus karena gereja tidak melihat masa haid atau menstruasi sebagai ketidaklayakan dari seseorang.

Pembahasan

Perjamuan kudus adalah salah satu bentuk dari sakramen dan juga perayaan tertinggi dalam agama Kristen yang mengenang peristiwa perjamuan terakhir yang dilakukan oleh Yesus Kristus. Namun, perjamuan ini pada dasarnya dilaksanakan untuk mengenang kemuliaan Yesus Kristus secara keseluruhan. Seluruh umat Kristiani diundang dan gereja sangat terbuka oleh setiap umat untuk bisa mengikuti perjamuan tersebut, tidak terkecuali kepada perempuan yang sedang menstruasi atau haid. Hal ini dikarenakan gereja tidak melihat masa haid atau menstruasi sebagai masa yang tidak layak sehingga perempuan yang sedang haid atau menstruasi sangat diperbolehkan untuk tetap mengikuti perjamuan kudus. Perjamuan kudus sendiri juga merupakan suatu kesempatan bagi umat Kristiani untuk menguatkan imannya kembali kepada Yesus Kristus dan juga memuliakan nama-Nya pada perjamuan ini. Pada perjamuan ini, media yang digunakan oleh Gereja adalah anggur dan juga roti yang melambangkan Yesus Kristus itu sendiri.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang buah roh pada kitab Galatia yomemimo.com/tugas/22703939
  2. Materi tentang contoh kebaikan Tuhan dalam kehidupan yomemimo.com/tugas/31495099
  3. Materi tentang tugas Roh Kudus yomemimo.com/tugas/17417618

Detail jawaban

Kelas: 9

Mapel: Agama

Bab: -

Kode: 9.14

#AyoBelajar #SPJ2 

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sebastiandennis dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 11 Mar 23