Berikut ini adalah pertanyaan dari Gisel235 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawab:
FPB 90 dan 75 = 3 x 5 = 15
Penyelesaian:
Penyelesaian Terlampir ~
--------------------
Pembahasan:
Hai, sobat pintar!! kali ini kita akan membahas tentang KPK dan FPB. Penasaran kan?? Yuk, disimak !
Kelipatan Persekutuan Terkecil (KPK)
KPK adalah bilangan kelipatan terkecil yang sama dari banyaknya bilangan yang dimaksud. Banyaknya bilangan yang dimaksud ini bisa berupa 2 bilangan, 3 bilangan, dan seterusnya. Contoh:
Kita akan menentukan KPK dari 2 bilangan, yaitu 5 dan 6. Langkah pertama yang kita lakukan adalah mencari kelipatan dari masing-masing bilangan tersebut.
5 = 5, 10, 15, 20, 25, 30, …
6 = 6, 12, 18, 24, 30, ...
Setelah itu, kita peroleh kelipatan bilangan terkecil yang sama dari 5 dan 6, yaitu 30. Jadi, KPK dari 5 dan 6 adalah 30.
Faktor Persekutuan Terbesar (FPB)
FPB adalah faktor terbesar yang sama dari banyaknya bilangan yang dimaksud. Sama halnya dengan KPK, banyaknya bilangan yang dimaksud ini bisa berupa 2 bilangan, 3 bilangan, atau lebih. Contoh:
Kita akan mencari nilai FPB dari 2 bilangan, yaitu 12 dan 18. Langkah pertama yang kita lakukan adalah mencari faktor atau bilangan yang dapat membagi habis dari masing-masing bilangan tersebut.
12 = 1, 2, 3, 4, 6, 12.
18 = 1, 2, 3, 6, 9, 18.
Setelah itu, kita peroleh faktor bilangan terbesar yang sama dari 12 dan 18, yaitu 6. Jadi, FPB dari 12 dan 18 adalah 6.
Cara mencari FPB dan KPK dengan faktorisasi prima
Berikut cara mencari FPB dan KPK dengan faktorisasi prima, yaitu:
- Buat semua pohon faktor dari bilangan yang diminta, diawali dengan bilangan prima dari yang terkecil.
- Setiap bilangan terakhir dari pohon faktor adalah bilangan prima
- Untuk FPB ambil hanya angka faktor yang sama dengan pangkat terkecil dari setiap faktor bilangan.
- Untuk KPK ambil semua angka faktor dengan pangkat terbesar dari setiap faktor bilangan
- Kalikan angka-angka tersebut.
=======================
Pelajari lebih lanjut
- Berapa FPB dari 75 dan 90 pada yomemimo.com/tugas/12341680
- Fpb dan kpk dari 10, 50 dan 75 pada yomemimo.com/tugas/3250063
- Tentukan kpk dan fpb dari 80 dan 75 pada yomemimo.com/tugas/3314681
Detail Jawaban
- Mapel : Matematika
- Materi : FPB dan KPK
- Kelas : 4 SD
- Kata kunci : FPB dan KPK, tentukan FPB dan KPK
- Kode: 9.1.22
Semoga Membantu ^^
Yuk tanya-tanya jika ada pertanyaan, hihi ... (◍•ᴗ•◍)❤
-------***
#MatematikaItuSeruDanGampang
#Brainly
#BelajarBersamaBrainly
#Matematika
#AyoBelajar
#TingkatkanPrestasimu
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh KirbyandMetaKnight dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Wed, 30 Nov 22