contoh cerpen bertema makanan dari 150 kata​

Berikut ini adalah pertanyaan dari erina7386 pada mata pelajaran B. inggris untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Contoh cerpen bertema makanan dari 150 kata

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Alina suka sekali kue lempeng buatan Nenek. Kue itu bentuknya pipih dan bundar. Seperti pizza tetapi bukan pizza karena rasanya manis. nenek selalu membuatkan Alina kue lempeng kalau Alina ke Banjarmasin, ke rumah Nenek.

-“Apa Alina mau belajar membuat kue lempeng?” tanya Nenek pada Alina. Alina mengangguk setuju. Rahma, sepupu Alina, juga sedang berlibur di rumah Nenek. Mereka berdua janjian akan belajar sore nanti.

-Nenek menyusun bahan-bahan yang diperlukan di atas meja. Ada santan, tepung, pisang dan telur. Ada juga toples berisi gula.

-“Caranya gampang,” kata Nenek sambil mencampur gula, telur dan terigu. Kemudian Nenek memasukkan santan ke dalam adonan.

-“Diberi sedikit garam.” Nenek memasukkan sedikit garam ke dalamnya.

-“Kemudian, masukkan pisang yang sudah dipotong-potong.” Nenek memotong-motong pisang, kemudian mencampurnya dengan adonan kue lempeng. Nenek mencicipi adonan itu dan meminta Alina dan Rahma juga mencicipinya.

-“Kalau rasanya sudah pas, baru kita masak di atas kompor,” Alina dan Rahma mencicipinya. Rasanya sudak enak sekali. Padahal belum masak.

-Alina dan Rahma senang sekali saat melihat Nenek mengoleskan margarine di atas wajan. Nenek kemudian menuangkan dua sendok besar adonan ke atas wajan.

-Aroma kue lempeng kesukaan Alina sedah tercium. Nenek membalik kue lempeng yang sedang dimasak itu. Tak lama kemudian, kue lempeng sudah siap disantap. Alina dan Rahma bersorak senang

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh mlda48 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 05 Nov 22