bentuk sederhana dari perbandingan 3 3/ 4 kg dan 22

Berikut ini adalah pertanyaan dari hdamri586 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Bentuk sederhana dari perbandingan 3 3/ 4 kg dan 22 1/2 ons​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Bentuk sederhana dari perbadingan 3¾ kg dan 22½ ons adalah 5 : 3.

Perbandingan adalah dua bilangan atau lebih yang dicantumkan dan telah disederhanakan untuk menyatakan proporsi beberapa besaran terhadap besaran lain yang disandingkan. Perbandingan ditulis dengan pola a : b dan dapat dinyatakan terhadap besaran - besaran dari golongan yang sama dan memiliki nilai, seperti harga buku tulis dibandingkan dengan harga pensil, atau dua berat benda dengan satuan yang sama.

Apabila terdapat dua satuan berbeda yang hendak diperbandingkan, maka terlebih dahulu salah satu satuan dikonversi ke satuan pembandingnya.

Agar lebih jelasnya, simak pembahasan soal berikut.

PEMBAHASAN :

Tentukan bentuk sederhana dari perbadingan 3¾ kg dan 22½ ons.

Ubah satuan kilogram (kg) ke dalam bentuk ons untuk mempermudah perhitungannya.

1 kg = 10 ons, maka 3¾ kg = ( \frac{15}{4} × 10) ons

3¾ kg = 37½ ons

Bandingkan 37½ ons dengan 22½ ons.

37½ ons : 22½ ons [kalikan 2]

= 75 : 45

= 5 : 3 [setelah kedua bilangan dibagi 15]

Dengan demikian, bentuk sederhana dari perbadingan 3¾ kg dan 22½ ons adalah 5 : 3.

Pelajari lebih lanjut :

Tentang soal - soal lain mengenai perbandingan

yomemimo.com/tugas/25996106

yomemimo.com/tugas/1100246

yomemimo.com/tugas/22531596

DETAIL JAWABAN

MAPEL : MATEMATIKA

KELAS : VIII

MATERI : PERBANDINGAN

KODE SOAL : 2

KODE KATEGORISASI : 8.2.9

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh heldheaeverafter dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 15 Apr 20