Bagaimana cara menentukan data tabel distribusi​

Berikut ini adalah pertanyaan dari ikaindriana956 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Bagaimana cara menentukan data tabel distribusi​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

- Urutan data dari yang terkecil sampai yang terbesar.

- Hitung jarak atau rentangan (R).

- Rumus: R = data tertinggi – data terkecil.

- Hitung jumlah kelas (K).

- Rumus: K = 1 + 3,3 log n. Di mana: n = jumlah data.

- Hitung panjang kelas interval (P).

- Rumus P = Rentangan (R) / jumlah kelas (K).

- Tentukan batas data terendah, dilanjutkan dengan enghitung kelas interval, dengan cara menjumlah tepi bawah kelas ditambah dengan panjang kelas (P) dan hasilnya dikurangi 1 sampai pada data terakhir.

- Buatlah tabel sementara (tabulasi dengan cara menghitung satudemi satu sesuai dengan urutan interval kelas).

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Salah satu cara untuk mengatur, menyusun, atau meringkas data ialah dengan cara membuat distribusi frekuensi. Kata ditribusi berasal dari kata distribution (bahasa inggris), yang berarti penyaluran, pembagian, atau pancaran.

Kelas-kelas (class) adalah kelompok nilai data atau variable dari suatu data acak.

Batas kelas (class limits) adalah nilai-nilai yang membatasi kelas yang satu dengan kelas yang lain. Batas kelas merupakan batas semu dari setiap kelas, karena di antara kelas yang satu dengan kelas yang lain masih terdapat lubang tempat angka-angka tertentu. Terdapat dua batas kelas untuk data-data yang telah diurutkan, yaitu: batas kelas bawah (lower class limits) dan batas kelas atas (upper class limits).

Titik tengah kelas atau tanda kelas adalah angka atau nilai data yang tepat terletak di tengah suatu kelas. Titik tengah kelas merupakan nilai yang mewakili kelasnya dalam data. Titik tengah kelas = ½ (batas atas + batas bawah) kelas.

Interval kelas adalah selang yang memisahkan kelas yang satu dengan kelas yang lain.

Panjang interval kelas atau luas kelas adalah jarak antara tepi atas kelas dan tepi bawah kelas.

Frekuensi kelas adalah banyaknya data yang termasuk ke dalam kelas tertentu dari data acak.

maaf klo slh

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh mnica8033 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 28 Jul 21