soal osn mtk, pakai cara, jawaban dan penjelasan tolong​

Berikut ini adalah pertanyaan dari adrielwigunaa pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Soal osn mtk, pakai cara, jawaban dan penjelasan tolong​
soal osn mtk, pakai cara, jawaban dan penjelasan tolong​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawab:

  1. ∅ ⊆ ∅ (opsi C)
  2. 5/18 (opsi B)
  3. p < 0 (opsi A)

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Nomor 1

Yang perlu diingat adalah:

  • Sebuah himpunan merupakan himpunan bagian dari himpunan itu sendiri.
  • Himpunan kosong merupakan himpunan bagian dari himpunan kosong.
  • Anggota himpunan merujuk pada setiap elemen/anggota dari sebuah himpunan, bukan himpunan bagian.

  • Opsi A: {∅} ∈ ∅ ⇒ salah.
    Akan menjadi benar jika ∅ ∈ {∅}.
  • Opsi B: {∅} ⊆ ∅ ⇒ salah.
    Akan menjadi benar apabila { } atau ∅ ⊆ ∅.
  • Opsi C: ∅ ⊆ ∅ ⇒ BENAR.
    ∅ pada ruas kanan adalah sebuah himpunan, yaitu himpunan kosong. Sementara ∅ pada ruas kiri adalah himpunan bagian. Ingat bahwa himpunan kosong adalah himpunan bagian dari semua himpunan, dan sebuah himpunan adalah salah satu himpunan bagian dari himpunan itu sendiri.
  • Opsi D: {a, b} ∈ {a, b, {{a, b}}} ⇒ salah.
    Akan menjadi benar apabila {a, b} ∈ {a, b, {a, b}}, atau {a, b} ⊆ {a, b, {{a, b}}}.
    Himpunan bagian dari {a, b, {{a, b}}} adalah ∅, {a}, {b}, {{{a, b}}}, {a, b}, {a, {{a, b}}}, {b, {{a, b}}}, dan {a, b, {{a, b}}}.
  • Opsi E: {a, ∅} ⊆ {a, {a, ∅}} ⇒ salah.
    Akan menjadi benar apabila {a, ∅} ∈ {a, {a, ∅}}
    Anggota dari {a, {a, ∅}} adalah a dan {a, ∅}.
    Himpunan bagian dari {a, {a, ∅}} adalah ∅, {a}, {{a, ∅}}, dan {a, {a, ∅}}.

KESIMPULAN

∴  Pernyataan yang benar adalah ∅ ⊆ ∅ (opsi C).

________________________

Nomor 2

AE dan AF membagi persegi ABCD menjadi 3 bagian yang luasnya sama. Ketiga bagian tersebut adalah:

  • segitiga siku-siku ADF
  • segitiga siku-siku ABE
  • layang-layang AECF

dengan ΔADF ≅ ΔABE.

Luas ΔADF = Luas ΔABE = Luas layang-layang AECF

Karena ΔADF ≅ ΔABE, kita gunakan salah satu saja.

Luas ΔABE = Luas layang-layang AECF

⇔ ½×AB×BE = ½×AC×EF

.... bagi kedua ruas dengan ½

⇔ AB×BE = AC×EF

.... panjang diagonal persegi adalah √2 kali panjang sisinya.

.... AC adalah salah satu diagonal persegi ABCD

⇔ AB×BE = AB√2×EF

.... bagi kedua ruas dengan AB

⇔ BE = EF√2

.... EC = FC dan EC ⊥ FC ⇒ EF = EC√2

⇔ BE = EC√2√2

⇔ BE = 2EC

Kita dapatkan perbandingan:

BE : EC = 2 : 1

Dengan kata lain:

BC = 3EC

⇔ EC = BC/3 = s/3

⇔ BE = (2/3)BC = (2/3)s

Luas ΔAEF dapat kita peroleh dengan mengurangkan luas ΔECF dari luas layang-layang AECF, atau dengan kata lain mengurangkan luas ΔECF dari luas ΔABE atau luas ΔADF.

Luas ΔAEF : Luas ABCD

= (Luas ΔABE – Luas ΔECF) : Luas ABCD

= ½(BE×s – EC²) : s²

= ½[ (2/3)s×s – ((1/3)s)² ] : s²

= ½[ (2/3)s² – (1/9)s² ] : s²

.... bagi semua nilai rasio dengan s²

= ½(2/3 – 1/9) : 1

.... kalikan semua nilai rasio dengan 2

= (2/3 – 1/9) : 2

= (6/9 – 1/9) : 2

= (5/9) : 2

.... kalikan semua nilai rasio dengan 9

= 5 : 18

KESIMPULAN

∴  Perbandingan luas ΔAEF dengan luas persegi ABCD adalah 5/18 (opsi B).

________________________

Nomor 3

p²x² – 4px + 1 = 0 memiliki akar-akar bernilai negatif.

Cara pertama

⇔ p²x² – 4px = –1

⇔ p²x² – 4px + 4 = –1 + 4

⇔ (px – 2)² = 3

⇔ px – 2 = ± √3

⇔ px = 2 ± √3

⇔ x = (2 ± √3)/p < 0

  • Solusi pertama:
    (2 + √3)/p < 0
    .... bagi kedua ruas dengan (2 + √3)
    ⇔ 1/p < 0
    .... Jika 1/p < 0, maka p < 0.
    p < 0
  • Solusi kedua:
    (2 – √3)/p < 0
    .... bagi kedua ruas dengan (2 – √3)
    ⇔ 1/p < 0
    .... Jika 1/p < 0, maka p < 0.
    p < 0

Cara kedua: dengan memeriksa jumlah akar-akarnya saja

Jika x₁ dan x₂ adalah akar-akar persamaan kuadrat p²x² – 4px + 1 = 0, maka:

x₁ + x₂ = –b/a = 4p/p² = 4/p

Karena x₁ dan x₂ bernilai negatif, maka jumlahnya juga negatif.

x₁ + x₂ < 0

⇔ 4/p < 0

.... bagi kedua ruas dengan 4

⇔ 1/p < 0

.... Jika 1/p < 0, maka p < 0.

p < 0

KESIMPULAN

∴  Nilai p adalah p < 0.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh henriyulianto dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 01 Jun 22