Kerajaan majapahit merupakan kerajaan hindu terbesar di nusantara. kerajaan tersebut

Berikut ini adalah pertanyaan dari ALpincahya6763 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Kerajaan majapahit merupakan kerajaan hindu terbesar di nusantara. kerajaan tersebut didukung oleh kondisi geografis majapahit yaitu ....

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Kerajaan Majapahit merupakan kerajaan Hindu terbesar di Nusantara. Kajayaan Majapahit tersebut di dukung oleh kondisi geografis Majapahit, yaitu :

Majapahit terletak di daerah pedalaman dan dekat dengan aliran sungai, sehingga wilayahnya sangat subur dan cocok untuk pertanian.

Selain itu Majapahit juga dikenal sebagai kerajaan Maritim, yang memiliki armada laut sangat kuat sehingga mampu mengawasi seluruh perairan di Indonesia. Sejumlah pelabuhan yang terletak di Pantai Utara Pulau Jawa merupakan tempat yang strategis untuk perdagangan. Beberapa contoh kota pelabuhan penting di zaman Majapahit adalah : Canggu, Surabaya, Gresik dan Tuban.

Penjelasan:

Majapahit adalah sebuah kerajaan yang terletak di Jawa Timur yang berdiri sekitar tahun 1293 Masehi. Kerajaan Majapahit merupakan salah satu kerajaan Hindu - Buddha di Indonesia.

Kerajaan Majapahit mencapai puncak kejayaan pada masa Hayam Wuruk yang meemrintah tahun 1350 - 1389 M. Pada masa itu Hayam Wuruk dibantu oleh Gajah Mada.

Menurut kitab Negarakertagama, daerah yang menjadi kekuasaan Majapahit meliputi Sumatera, Semenanjung Malaya, Sulawesi, Kalimantan, Maluku, Nusa Tenggara, Papua, Singapura (Tumasik), dan sebagian wilayah Filipina.

Pada masa itu, kerajaan Majapahit juga memiliki hubungan dengan Campa, Siam, Kamboja, Vietnam, dan Tiongkok.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh asmirah778 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 14 Sep 22