Berikut ini adalah pertanyaan dari Fifi2425 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jumlah ruas garis limas segi empat adalah 8 dan jumlah ruas garis limas segi enam adalah 12. Simak penjelasan berikut.
Pembahasan
Limas adalah bangun ruang tiga dimensi yang memiliki sisi alas dan sisi selimut. Bentuk sisi alas dapat bermacam-macam. Alas limas dapat berupa segitiga, segi empat, segi lima, dan sebagainya. Dengan demikian, ada berbagai macam jenis bangun limas.
- Limas segitiga
- Limas segi-empat
- Limas segi-lima
- Limas segi-enam
- Limas segi-12
- Limas lingkaran (kerucut)
- dan sebagainya.
Limas segi-n pada contoh merupakan limas segi-n beraturan. Jumlah ruas garis, jumlah sisi, dan titik sudut limas segi-n beraturan dapat ditentukan dengan menggunakan persamaan tertentu.
Ruas garis limas segi-n beraturan terdapat pada alas limas dan pada sisi tegak limas. Dengan demikian, jumlah ruas garis limas segi-n beraturan adalah n × 2 atau 2n.
Sisi limas segi-n beraturan terdapat pada alas yang selalu berjumlah 1, dan pada sisi tegak berjumlah sama dengan n. Dengan demikian, jumlah sisi limas segi-n beraturan adalah 1 + n.
Titik sudut limas segi-n beraturan terdapat pada titik puncak dan titik sudut yang bersinggungan dengan alas berjumlah n. Dengan demikian, jumlah titik sudut limas segi-n adalah 1 + n.
Penyelesaian soal
Jumlah ruas garis limas segi-empat
= 2n
= 2×4
= 8
Jumlah ruas garis limas segi-enam
= 2n
= 2×6
= 12
Pelajari lebih lanjut
1. Menentukan luas limas segi-6: yomemimo.com/tugas/21078364
2. Menentukan tinggi, volume, dan menggambar sketsa limas: yomemimo.com/tugas/22457747
3. Menentukan panjang kawat yang diperlukan untuk membuat bangun limas persegi panjang: yomemimo.com/tugas/22595998
Detail jawaban
Kelas: 8
Mapel: Matematika
Bab: Bangun ruang
Kode: 8.2.8
#AyoBelajar
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh OneeRa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 18 Feb 18