14. dalam kehidupan sehari-hari sering kali kita menemukan jenis bahan

Berikut ini adalah pertanyaan dari panjik7465 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

14. dalam kehidupan sehari-hari sering kali kita menemukan jenis bahan limbah keras organik yang bisa dijadikan sebuah karya kerajinan, diantaranya adalah.....* a. cangkang kerang laut, tulang sapi, tulang ikan, sisik ikan, tempurung kelapa, dan potongan kayu. b. cangkang kerang laut, tulang sapi, tulang ikan, sisik ikan, tempurung kelapa, dan potongan logam. c. cangkang kerang laut, tulang sapi, pecahan kaca, sisik ikan, pecahan keramik, dan potongan kayu. d. cangkang kerang laut, tulang sapi, tulang ikan, sisik ikan, pecahan batu, dan potongan kayu.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Limbah keras organikyang bisa dijadikankarya kerajinan adalah a. cangkang kerang laut, tulang sapi, tulang ikan, sisik ikan, tempurung kelapa, dan potongan kayu. Limbah keras organik adalah limbah yang bertekstur keras yang berasal dari makhluk hidup.

Pembahasan

Limbah adalah segala sisa hasil produksi yang sudah tidak dimanfaatkan lagi. Berdasarkan asalnya limbah dibedakan menjadi limbah organik dan limbah anorganik.

Limbah organik adalah limbah yang berasal dari makhluk hidup, sedangkan limbah anorganik adalah limbah yang berasal dari makhluk tak hidup.

Limbah organik dibedakan menjadi limbah lunak dan limbah keras. Limbah lunak organik adalah limbah yang teksturnya lembut, lunak, dan mudah dibentuk walaupun tanpa menggunakan alat bantu. Contoh limbah lunak organik adalah limbah sayuran, sisa makanan, pohon pisang, daun kering, dan lainnya.

Sedangkan limbah keras organik adalah limbah organik yang memiliki tekstur yang keras dan tidak mudah dibentuk atau diubah bentuknya. Contoh limbah keras organik adalah tulang ikan, tulang ternak, cangkang hewan laut, batok kelapa, dan lainnya.

Limbah keras organik banyak dimanfaatkan menjadi kerajinan. Contoh kerajinan dari limbah keras organik yaitu tirai dari cangkang kerang, cangkir dari batok kelapa, gantungan kunci dari tulang ikan, dan lainnya.

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut materi tentang contoh bahan kerajinan dari limbah keras organik dan limbah keras anorganik, pada: yomemimo.com/tugas/22554300

#BelajarBersamaBrainly #SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sentama06 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 04 Sep 22