jelaskan hubungan daendels dengan inggris ​

Berikut ini adalah pertanyaan dari widiani05 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jelaskan hubungan daendels dengan inggris ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Kerajaan Belanda jatuh ke tangan Perancis setelah serangan bertubi-tubi yang dilakukan Perancis dalam kurun waktu Desember 1794 hingga Januari 1795. Segera setelah Belanda jatuh, Perancis membuat pemerintahan boneka di sana dengan membubarkan pemerintahan Heeren XVII dan menggantinya dengan sebuah komite baru. Tahun 1806, Napoleon mengangkat Louis Napoleon sebagai penguasa di negeri Belanda.

Louis Napoleon sebagai penguasa baru di negeri Belanda mengirimkan Herman Willem Daendels ke Hindia Belanda guna mengamankan daerah itu dari serangan Inggris. Seperti yang telah kita ketahui bersama bahwa Inggris merupakan musuh besar Perancis.

Belanda yang telah jatuh ke tangan Perancis secara tidak langsung menyebabkan negeri itu menjadi musuh Inggris. Louis Napoleon butuh figur untuk dapat mengamankan pulau Jawa yang merupakan sentral kekuasaan Belanda di kawasan samudera Hindia dan Asia Tenggara.

Daendels adalah seorang pemuja prinsip–prinsip pemerintahan yang revolusioner. Dia membawa suatu gagasan pembaruan dengan berusaha untuk memberantas ketidakefisienan, penyelewengan, dan korupsi yang terjadi terutama di Jawa yang menjadi pulau sentral kekuasaan Belanda.Pada tanggal 1 Januari 1808, Daendels tiba di pelabuhan kecil dekat Banten.

Setelah sampai di Batavia, dia kemudian memutuskan untuk meninggalkan kota yang menurutnya tidak sehat itu dan pindah ke Buitenzorg (Bogor). Daendels kemudian mulai bekerja memangkas korupsi, menata administrasi, dan menata jalan serta benteng.

Penjelasan:

jika tidak mengerti bisa di komen kak :)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Mhuza dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 02 Jun 21