Bu putri seorang pedagang buah jeruk.2 kuintal jeruk dibeli dari

Berikut ini adalah pertanyaan dari elvisfebri6978 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Bu putri seorang pedagang buah jeruk.2 kuintal jeruk dibeli dari seorang petani jeruk dgn harga Rp.2.400.000.00.Jika ia mengambil keuntungan dari penjualan jeruk tersebut sebesar 20%,maka tentukan harga jeruk yg dijual Bu putri per kilogramnya! Tolong di jawab secepatnya dan jangan asal" an

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Bu Putri seorang pedagang buah jeruk. Dua kuintal jeruk di beli dari seorang petani jeruk dengan harga Rp2.400.000. Jika ia mengambil keuntungan dari penjualan jeruk tersebut sebesar 20%, maka harga jeruk yang dijual bu putri per kilogramnya adalah Rp. 14.400

PEMBAHASAN

rumus dasar tentang Aritmetika Sosial ini , yakni :

Untung = Harga Jual - Harga Beli

%Untung = ( Untung / Harga Beli ) x 100%

Rugi = Harga Beli - Harga Jual

%Rugi = ( Rugi / Harga Beli ) x 100%

1 Kuintal = 100 kg

Okay dengan rumus dasar ini mari kita masukkan soal yang dimaksud.

Bu Putri membeli 2 kuintal jeruk dengan harga Rp2.400.000 maka bisa di cari :

Harga beli per kilogram jeruk = Rp 2.400.000 / 200 kg

Harga beli per kilogram jeruk = Rp 12.000

Harga jual per kilogram jeruk = ( 100% + %Untung ) x Harga beli per kilogram jeruk

Harga jual per kilogram jeruk = ( 100% + 20% ) x Rp. 12.000

Harga jual per kilogram jeruk = ( 120% ) x Rp. 12.000

Harga jual per kilogram jeruk = Rp. 14.400

===================================

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh endang04xakl dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 02 Jun 21