Berikut ini adalah pertanyaan dari mishel16 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban
Luas daerah yang diarsir pada gambar adalah 222 cm² (b).
Pembahasan
Soal di atas membahas tentang luas bangun datar. Pada gambar kita melihat sebuah persegi panjang yang memiliki 2 segitiga di dalamnya, sehingga menghasilkan ruang kosong atau ruang yang diarsir. Untuk menyelesaikan soal seperti ini biasanya cara mengerjakannya adalah:
Luas daerah diarsir = Luas seluruhnya - luas tidak diarsir
Luas seluruhnya pada gambar, bila diperhatikan, berbentuk persegi panjang, kemudian ada dua segitiga siku-siku tidak diarsir di dalamnya. Sehingga ruang kosong yang tidak diisi apapun merusak luas yang diarsir.
Maka pertama, kita hitung dulu luas daerah seluruhnya dengan rumus luas persegi panjang:
Luas persegi panjang = panjang x lebar
Luas seluruhnya = 22 cm x 15 cm
Luas seluruhnya = 330 cm².
Sekarang kita hitung luas yang tidak diarsir, yakni kedua segitiga siku-siku tersebut. Bila kita perhatikan, sebenarnya ukuran alas dan tinggi kedua segitiga siku-siku tersebut sama besar (ada tanda garis menandakan ukuran sama besar). Rumus luas segitiga adalah:
Luas segitiga = alas x tinggi / 2
Luas daerah tidak diarsir = (9 cm x 12 cm / 2) x 2
Luas daerah tidak diarsir = 54 cm² x 2
Luas daerah tidak diarsir = 108 cm².
Maka sekarang tinggal mengurangkan luas daerah seluruhnya dengan luas daerah tidak diarsir:
Luas daerah diarsir = 330 cm² - 108 cm²
Luas daerah diarsir = 222 cm².
Sekian jawaban dengan pembahasan mengenai luas bangun datar. Semoga bermanfaat ^•^
- NatalieKG
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh NatalieKG dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Mon, 26 Jul 21