[tex]\Large{\boxed{\sf{Al-Quran Analysis}}}[/tex]"And thereafter We said to the Children of Israel

Berikut ini adalah pertanyaan dari Exology01 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

\Large{\boxed{\sf{Al-Quran Analysis}}}"And thereafter We said to the Children of Israel : 'Dwell in the land. When the promise of the Everlasting Life comes We shall bring you all together'. And We have sent down the truth (the Qur’an). And with the truth it has descended. We have sent you only as a bringer of glad tidings and as a Warner."
\:
What is the content of verse in this surah?


Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Allah berfirman dalam surat Al-Isra' ayat 104:

وَقُلْنَا مِنۢ بَعْدِهِۦ لِبَنِىٓ إِسْرَٰٓءِيلَ ٱسْكُنُوا۟ ٱلْأَرْضَ فَإِذَا جَآءَ وَعْدُ ٱلْءَاخِرَةِ جِئْنَا بِكُمْ لَفِيفًا

Artinya: Dan Kami berfirman sesudah itu kepada Bani Israil: "Diamlah di negeri ini, maka apabila datang masa berbangkit, niscaya Kami datangkan kamu dalam keadaan bercampur baur (dengan musuhmu)".  

Makna ayat diatas adalah:

Setelah peristiwa binasanya Fir'aun dan bala tentaranya, Allah berfirman kepada Bani Israil: "Tinggalah atau menetaplah kalian di Negri Syam (yaitu) tempat yang kalian ingin di usir oleh Fir'aun darinya, maka apabila telah datang hari kiamat atau hari berbangkit, akan kami datangkan kalian dalam keadaan bercampur baur dengan musuh kalian (orang-orang kafir).

Allah berfirman dalam surat Al-Isra' ayat 105:

وَبِٱلْحَقِّ أَنزَلْنَٰهُ وَبِٱلْحَقِّ نَزَلَ ۗ وَمَآ أَرْسَلْنَٰكَ إِلَّا مُبَشِّرًا وَنَذِيرًا

Artinya : "Dan Kami turunkan (Al Quran) itu dengan sebenar-benarnya dan Al Quran itu telah turun dengan (membawa) kebenaran. Dan Kami tidak mengutus kamu, melainkan sebagai pembawa berita gembira dan pemberi peringatan."

Makna ayat diatas adalah:

Bahwa Allah telah benar-benar menurunkan Al-quran kepada Nabi Muhammad shalalallahu'alaihi wa sallam, dan Al-quran tidak turun kecuali pasti membawa kebenaran. Allah tidak mengutus Nabi engkau Muhammad kecuali sebagai pembawa berita gembira bagi orang-orang yang taat dan bertakwa dengan surganya dan pemberi peringatan berupa neraka bagi orang yang berbuat bermaksiat.

Allahua'lam

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ibnuefrizal dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 22 Jul 21