Tuliskan Cerpen dari Asal Usul Danau Toba dan Makna nya..

Berikut ini adalah pertanyaan dari mkirani0905 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Dasar

Tuliskan Cerpen dari Asal Usul Danau Toba dan Makna nya.. Tolong ya

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Asal Mula Danau Toba

Pada zaman dahulu, hiduplah seorang petani miskin di daratan sumatra. Petani itu hidup hanya dari hasil bertani dan menjual apapun yang bisa ia jual. Suatu ketika, sawah yang digarapnya pun gagal panen sehingga petani sangat kesulitan untuk memenuhi kebutuhan hidunya. Oleh karena perutnya sangat lapar, ia pun memutuskan untuk memancing ikan di sungai.

Sesampainya di sungai, Petani melempar kail pancingan dan menunggu sampai umpannya dimakan ikan. Beberapa saat kemudian, seekor ikan yang gemuk menyambar kail Petani. Petani pun amat senang dengan hasil tangkapannya.

Di rumah, Petani bermaksud untuk menyiangi ikan yang didapatnya tadi. Akan tetapi, entah mengapa, Petani tidak tega untuk membunuh ikan tersebut. Petani pun melepaskan kembali ikan itu ke sungai.

Saat sesampai kembali di rumah, Petani begitu kaget melihat sesosok gadis cantik sedang menyiapkan makanan di rumahnya. " Siapa Kamu?" tanya Petani keheranan.

"Aku adalah ikan yang kamu lepaskan tadi. Aku sangat berterima kasih karena kamu tidak jadi menangkap aku," jawab gadis cantik itu.

Sebagai ungkapan terima kasihnya, gadis itu bersedia menjadi istri petani. Namun, gadis itu memberi satu syarat agar Petani tidak boleh memberitahukan tentang asal- usulnya yang merupakan jelmaan ikan pada anaknya. Setahun kemudian, mereka pun dikaruniai anak yang diberi nama Samo. Samo tumbuh menjadi anak yang nakal dan susah diatur.

Suatu ketika, Samo diminta ibunya untuk mengantar makanan ke sawah untuk ayahnya. Akan tetapi, di tengah perjalanan, Samo malah asyik bermain dengan teman- temannya. Ia pun kemudian memakan makanan tersebut karena lelah setelah bermain.

Sesampainya di rumah, sang Petani yang sangat marah kepada Samo tidak sengaja menyebutnya sebagai keturunan ikan. Petani pun melanggar janjinya. Seketika langit pun menumpahkan hujannya yang sangat lebat sampai merendam seisi desa. Inilah yang menjadi cikal bakal terbentuknya Danau Toba.

Pertanyaan:

1. Siapa saja tokoh dalam cerita tersebut?

= Petani, Istrinya dan anaknya Samo

2. Dimanakah terjadinya peristiwa tersebut?

= Di Daratan Sumatra

3. Pesan apa yang dapat kita ambil dari cerita tersebut?

= Kita tidak boleh mengingkari janji yang sudah disepakati

4. Tuliskan watak dari tiap tokoh dalam cerita tersebut!

= - Petani: baik hati tapi pemarah

- Istrinya: baik

- Anaknya Samo: nakal dan susah diatur

5. Apa tema yang ada pada cerita tersebut?

= Asal Mula Danau Toba

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh auliasalghani dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 05 Jul 21