Berikut ini adalah pertanyaan dari Mathbrainly011 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
● No copas
● Di kasih penjelasan
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban :
Bilangan bulat terdiri dari bilangan bulat positif, bilangan bulat negatif, dan nol. Bilangan bulat dapat digambar pada garis bilangan sebagai berikut ( terlampir )
Dari garis bilangan diatas, letak -4 disebelah kiri -2, maka dapat ditulis -4 < -2, dan 3 di sebelah kanan 1 maka dapat ditulis 3 > 1.
Kesimpulan :
● Jika a terletak disebelah kiri b maka ditulis a < b.
● Jika a terletak disebelah kanan b maka ditulis a > b.
PEMBAHASAN :
Operasi bilangan bulat terdiri dari 4 yaitu :
1.) Penjumlahan
Sifat operasi penjumlahan bilangan bulat :
A. Komutatif ( pertukaran )
- a + b = b + a
dengan a, b ∈ B
B. Asosiatif ( pengelompokan )
- ( a + b ) + c = a + ( b + c )
dengan a, b, c ∈ B
C. Identitas penjumlahan
- a + 0 = 0 + a = a
identitas penjumlahan adalah nol ( 0 )
D. Invers penjumlahan
- a + ( -a ) = ( -a ) + a = 0
2.) Pengurangan
Untuk sembarang bilangan bulat a dan b berlaku :
- a - b = a + ( -b )
dengan b dan -b saling berlawanan ( invers )
Pengurangan bilangan bulat selalu menghasilkan bilangan bulat ; berarti operasi pengurangan pada bilangan bulat bersifat tertutup.
3.) Perkalian
Sifat operasi perkalian :
A. Komutatif ( pertukaran )
Untuk sembarang bilangan bulat a dan b berlaku :
- a × b = b × a
- -a × b = b × ( -a )
B. Asosiatif ( pengelompokan )
Untuk sembarang bilangan bulat a, b dan c berlaku :
- ( a × b ) × c = a × ( b × c )
C. Distributif ( penyebaran )
Untuk sembarang bilangan bulat a, b, c berlaku :
- a × ( b + c ) = ( a× b )+ ( a × c )
- a × ( b - c ) = ( a × b ) - ( a × c )
D. Tertutup
Jika a dan b adalah sembarang bilangan bulat, maka a × b juga bilangan bulat.
E. Identitas perkalian
Untuk sembarang bilangan bulat a berlaku :
- a × 1 = 1 × a = a
1 disebut sebagai unsur identitas perkalian.
4.) Pembagian
Pembagian bilangan bulat diartikan sebagai operasi kebalikan dari perkalian. Untuk sembarang bilangan bulat a, b, c berlaku a : b = c, maka a = b × c dengan b tidak boleh sama dengan nol ( 0 ). Sedangkan untuk sembarang bilangan bulat a, selalu berlaku :
- a/0 = ( tidak terdefinisikan )
- 0/a = 0 dengan a ≠ 0
PELAJARI LEBIH LANJUT :
- yomemimo.com/tugas/40941393
- yomemimo.com/tugas/40889385
- yomemimo.com/tugas/40879653
- yomemimo.com/tugas/40869223
DETAIL JAWABAN :
- Mapel : Matematika
- Kelas : 7
- Materi : Kelas 7 Matematila Bab 2 - Bilangan
- Kata Kunci : Bilangan bulat dan operasi bilangan bulat
- Kode soal : 2
- Kode Kategorisasi : 7.2.2
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh fighting01 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Wed, 18 Aug 21