1. Siapa nama tokoh pada gambar di atas ? Apa

Berikut ini adalah pertanyaan dari umu410402 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1. Siapa nama tokoh pada gambar di atas ? Apa peran tokoh tersebut padamasa pengaruh Islam di Indonesia ? Siapa saja tokoh sultan Islam lain di
Indonesia yang kamu ketahui ? Coba ceritakan secara singkat latar belakang
munculnya kerajaan-kerajaan bercorak Islam di Indonesia!


tolong segera dijawab!
karena harus di kumpulkan besok terimakasih​
1. Siapa nama tokoh pada gambar di atas ? Apa peran tokoh tersebut padamasa pengaruh Islam di Indonesia ? Siapa saja tokoh sultan Islam lain diIndonesia yang kamu ketahui ? Coba ceritakan secara singkat latar belakangmunculnya kerajaan-kerajaan bercorak Islam di Indonesia!tolong segera dijawab! karena harus di kumpulkan besok terimakasih​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1.Nama Gambar Di Atas Adalah: Sultan Agung

2.Peran Tokoh Tersebut Pada Masa Pengaruh Islam Di Indonesia:

Kerajaan Mataram telah mencapai masa keemasannya saat dipimpin oleh Sultan Agung, raja ketiga Mataram yang telah berhasil menggerakkan dakwah ke pulau Jawa dan ia adalah penakluk terbesar di Indonesia sejak zaman Majapahit. Dalam penyampaian dakwahnya Sultan Agung semakin memperkokoh dirinya sebagai seorang pemimpin dan tokoh agama yang memiliki tanggung jawab penuh kepada masyarakat. Strategi politik dakwahnya yang mencolok adalah dengan perubahan serta penambahan gelar mulai dari Panembahan, Susuhunan dan Sultan. Strategi ini merupakan suatu hal yang menjadi pembeda dari raja-raja sebelumnya. Pengaruh Sultan Agung tidak hanya terbatas di Jawa dan Madura saja, pada tahun 1622 Ia telah menaklukan Sukadana sampai sekitar tahun 1636.

Nama kecil Sultan Agung adalah Pangeran Jatmiko yang biasa dipanggil dengan Raden Mas Rangsang. Beliau adalah putra dari Panembahan Sedo Ing Krapyak yang berkuasa di Mataram pada tahun 1601-1613 M, dan cucu dari Raden Sutawijaya Panembahan Senopati yang berkuasa pada tahun 1582-1601 M (pendiri kerajaan Mataram). Gelar sultan yang disandang beliau menunjukan bahwa ia memiliki kelebihan dari Panembahan Senopati dan Panembahan Sedo Ing Krapyak, raja sebelumnya. Ia dinobatkan sebagai raja pada tahun 1613, di usia yang masih belia yakni sekitar 20 tahun ketika masih menggunakan gelar Panembahan. Pada tahun 1624, ia mengubah gelarnya menjadi Susuhunan, kemudian tahun 1641 ia mendapatkan pengakuan dari Makkah sebagai seorang Sultan, dan mengambil gelar selengkapnya yaitu Sultan Agung Hanyokrokusumo Senopati Ing Alogo Abdurrohman Sayyidin Panatagama Khalifatullah (raja yang agung, pangeran yang sakti, panglima perang, junjungan panata agama, wakil Tuhan di muka bumi)

3.Siapa Saja Tokoh Sultan Lain Di Indonesia:

-Sultan Mahmud Malik Az-Zahir

-Sultan Ali Mughayat Syah

-Sultan Iskandar Muda

4.Coba Ceritakan Singkat Latar Belakang Munculnya Kerajaan-Kerajaan Bercorak Islam Di Indonesia:

Kerajaan Islam di Indonesia, diperkirakan telah ada sejak abad ke-13 yang muncul dari lalu lintas perdagangan laut. Pedagang-pedagang Islam dari Arab, Persia, India, hingga Tiongkok mulai membaur dengan masyarakat Indonesia.

Melalui perdagangan tersebut, agama Islam semakin berjaya di Indonesia yang kemudian banyak membawa perubahan dari sisi budaya sampai pemerintahan. Munculnya kerajaan-kerajaan Islam di penjuru negeri membawa ajaran Islam ke seluruh Indonesia.

Meski begitu, berdasarkan sejarah, agama Islam pertama kali masuk ke Indonesia sejak akhir abad ke-6 Masehi dan terus berkembang. Dengan adanya perdagangan tersebut, ajaran agama Islam mulai diberikan melalui banyaknya kerajaan-kerajaan Islam.

Sekian... Terimakasih

Semoga Bermanfaat Dan Bisa Melengkapi Pertanyaan Tdi

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh FrontSaX dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 22 Jul 21