Amanda berbelanja ke pasar setiap hari 3 hari sekali,Rayya setiap

Berikut ini adalah pertanyaan dari KndhyaHwaaa pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Amanda berbelanja ke pasar setiap hari 3 hari sekali,Rayya setiap 5 hari sekali,dan April setiap 6 hari sekali.jika hari ini mereka berbelanja ke pasar bersama-sama,maka mereka bertiga akan berbelanja bersama-sama lagi setelah...A.30 hari
B.24 hari
C.20 hari
D.15 hari​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Amanda, Rayya, dan April berbelanja ke pasar bersama-sama lagi setelah 30 hari.

Penjelasan dengan langkah-langkah

Kelipatan adalah bilangan yang bertambah dan terus bertambah. Misalnya kelipatan dari 3 adalah 3, 6, 9, dan seterusnya. Sedangkan, kelipatan persekutuan adalah kelipatan dari beberapa bilangan yang sama. Misalnya kelipatan persekutuan dari 2 dan 3 adalah 6, 12, 18, dan seterusnya. Kelipatan persekutuan terkecil adalah kelipatan persekutuan dari 2 atau lebih bilangan yang paling kecil. Misalnya KPK dari 2 dan 3 adalah 6. Hal ini karena kelipatan persekutuan yang paling kecil adalah 6.

Dari penjelasan tersebut, mari kita selesaikan permasalahan di atas!

Diketahui:

Beberapa anak yang ke pasar setiap:

  • Amanda = 3 hari
  • Rayya = 5 hari
  • April = 6 hari

Ditanyakan:

Waktu yang dibutuhkan agar mereka ke pasar bersama-sama.

Jawab:

Pada permasalahan tersebut, kita dapat menggunakan KPK dari banyak hari tiap anak ke pasar.

Faktorisasi Bilangan

  • 3 = 3
  • 5 = 5
  • 6 = 2 × 3

Maka, KPK dari ketiga bilangan tersebut yaitu:

 \begin{aligned} KPK &= 2 \times 3 \times 5\\ &= 6 \times 5\\ &= 30 \end{aligned}

Jadi, mereka akan ke pasar bersama-sama lagi setelah 30 hari.

Pelajari lebih lanjut,

  1. Materi tentang menentukan selisih bilanga terbesar dan terkecil antara 2 bilangan yang merupakan kelipatan suatu bilangan: yomemimo.com/tugas/27466190
  2. Materi tentang menentukan penyelesaian soal cerita berkaitan FPB: yomemimo.com/tugas/26639823
  3. Materi tentang menentukan penyelesaian soal cerita berkaitan FPB: yomemimo.com/tugas/25884459

_______________________________________________

DETAIL JAWABAN

Kelas: 4

Mapel: Matematika

Bab: 2 - Kelipatan dan Faktor Bilangan

Kode: 4.2.2

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh hanifchoirunnisa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 07 Jun 21