3. Banyak siswa kelas VII B SMP Negeri Kota Tangerang

Berikut ini adalah pertanyaan dari yogam8288 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

3. Banyak siswa kelas VII B SMP Negeri Kota Tangerang lebih dari 30 tapi kurang dari 40. Banyak siswa dapat dibagi menjadi kelompok- kelompok yang beranggotakan 4 orang tetapi tidak bisa dibagi menjadi kelompok-kelompok yang beranggotakan 8 orang. Banyak siswa di kelas tersebut adalah .... A. 38 C. 34 B. 36 D. 32​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Banyak siswa misalkan X, bentuk matematikanya

30 < X< 40

Maka s dapat bernilai 31 sampai 39

S = {31, 32, ..., 39}

Banyak siswa dapat dibagi kelompok beranggota 4 orang, berarti X dapat dibagi 4

Maka kemungkinan X adalah 32 atau 36

Namun siswa tidak dapat dibagi kelompok beranggota 8 orang, berarti X tidak dapat dibagi 8

Maka X tidak mungkin 32

Sehingga X yang mungkin hanya 36

Maka banyak siswa di kelas tersebut adalah 36 siswa

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh riskaa3218 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 03 Mar 22