Berikut ini adalah pertanyaan dari ecac5633 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Pernyataan yang benar adalah (A) harga 2 kg apel = Rp70.000,00. Hasil ini diperoleh dengan menggunakan metode eliminasi dan substitusi. Simak penjelasan berikut.
Penjelasan dengan langkah-langkah
Materi
SPLDV (Sistem Persamaan Linear Dua Variabel) dapat diselesaikan dengan metode eliminasi dan substitusi.
- Metode eliminasi (menghilangkan)
Metode eliminasi yaitu menghilangkan salah satu variabel dengan cara menyamakan koefisien dari variabel yang akan dihilangkan.
- Metode substitusi (mengganti)
Metode substitusi mengganti/memasukkan nilai variabel yang telah didapatkan untuk menentukan variabel lainnya.
Diketahui
- 2 kg apel + 3 kg mangga = Rp130.000,00.
- 3 kg apel + 2 kg mangga = Rp145.000,00.
Ditanya
Manakah dari pernyataan berikut yang benar?
A. Harga 2 kg apel adalah Rp 70.000,00.
B. Harga 3 kg manga adalah Rp 54.000,00.
C. Cici membeli 3 kg apel maka harus membayar Rp 90.000,00.
D. Harga apeldanmangga per kilo berturut-turut Rp 38.000,00 dan Rp 18.000.
Penyelesaian
>> Menentukan harga 1 kg mangga dengan metode eliminasi
Misal,
A = apel
B = mangga
2A + 3M = 130.000 |×3| --> 6A + 9M = 390.000
3A + 2M = 145.000 |×2| --> 6A + 4M = 290.000 _
5M = 100.000
M = 100.000 ÷ 5
M = 20.000
Harga 1 kg mangga = Rp20.000,00.
>> Menentukan harga 1 kg apel dengan metode substitusi
Masukkan nilai M ke dalam salah satu persamaan.
3A + 2M = 145.000
3A + 2(20.000) = 145.000
3A + 40.000 = 145.000
3A = 145.000 - 40.000
3A = 105.000
A = 105.000 ÷ 3
A = 35.000
Harga 1 kg apel = Rp35.000,00.
>> Menganalisis pilihan A, B, C, dan D
A. Harga 2 kg apel
= 2A
= 2(35.000)
= 70.000
Pernyataan BENAR.
B. Harga 3 kg mangga
= 3M
= 3(20.000)
= 60.000
Pernyataan salah.
C. Harga 3 kg apel
= 3A
= 3(35.000)
= 105.000
Pernyataan salah.
D. Harga 1 kg apel = Rp35.000 dan harga 1 kg mangga = Rp20.000.
Pernyataan salah.
Kesimpulan
Jadi, pernyataan yang benar adalah harga 2 kg apel = Rp70.000,00.
Jawaban A.
Pelajari lebih lanjut
- Menentukan harga untuk membeli 5 kg bawang merah dan 5 kg bawang putih: yomemimo.com/tugas/37217740
- Menentukan harga pensil dan harga buku dalam SPLDV: yomemimo.com/tugas/22261079
- Soal tentang persamaan linier dua variabel: yomemimo.com/tugas/4256919
Detail jawaban
Kelas: 8
Mapel: Matematika
Bab: Sistem Persamaan Linier Dua Variabel
Kode: 8.2.5
#AyoBelajar
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh OneeRa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 05 Jul 22