Berikut ini adalah pertanyaan dari viotrixie pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawab:
Nilai <x = 50° dan <y = 65°
Pendahuluan
GARIS DAN SUDUT
Jika dua garis sejajar dipotong oleh sebuah garis (gambar terlampir) maka ditentukan :
A. Sudut Sehadap
- <A₁ = <B₁
- <A₂ = <B₂
- <A₃ = <B₃
- <A₄ = <B₄
B. Sudut Dalam Berseberangan
- <A₄ = <B₂
- <A₃ = <B₁
C. Sudut Luar Berseberangan
- <A₁ = <B₃
- <A₂ = <B₄
D. Sudut Dalam Sepihak
- <A₄ + <B₁ = 180°
- <A₃ + <B₂ = 180°
E. Sudut Luar Sepihak
- <A₁ + <B₄ = 180°
- <A₂ + <B₃ = 180°
Selain diatas ada juga bentuk-bentuk sudut :
- Sudut siku-siku
Sudut yang besarnya 90°
- Sudut Lurus
Sudut yang besarnya 180°
- Sudut lancip
Sudut yang besarnya antara 0° serta 90° (< 90°)
- Sudut Tumpul
Sudut yang besarnya antara 90° serta 180° (90°< x < 180°)
- Sudut Refleks
Sudut yang besarnya lebih dari 180° serta kurang dari 360°
(180° < x < 360°)
- Sudut berpelurus (bersuplemen)
Jumlah dua sudut yang saling berpelurus (bersuplemen) yaitu 180°.
Sudut yang satu adalah pelurus dari sudut yang lain.
- Sudut Berpenyiku (berkomplemen)
Jumlah dua sudut yang saling berpenyiku (berkomplemen) yaitu
90°. Sudut yang satu adalah penyiku dari sudut yang lain.
- Sudut saling bertolak belakang
Apabila dua garis berpotongan maka dua sudut yang letaknya
saling membelakangi titik potongnya disebut sebagai dua sudut
yang saling bertolak belakang. Dua sudut yang saling bertolak
belakang merupakan sudut yang sama besar.
Pembahasan soal :
- Mencari besar sudut y (<y)
<y + 115° = 180° (sudut berpelurus)
<y = 180° - 115°
= 65°
- Mencari besar sudut x (<x)
Sudut tengah antara x dan y adalah sehadap dengan sudut 65°
maka besarnya sama
<x + 65° + <y = 180° (sudut berpelurus)
<x + 65° + 65° = 180°
<x = 180° - 130°
= 50°
Kesimpulan :
Nilai <x = 50° dan <y = 65°
-----------------------------------------------------------
Pelajari lebih lanjut :
- Pengertian garis dan sudut ⇒ yomemimo.com/tugas/4308154
- Jenis-jenis sudut ⇒ yomemimo.com/tugas/1522303
- sudut sehadap, sepihak ⇒ yomemimo.com/tugas/10084631
=====================================
Detail Jawaban
=====================================
- Mapel : Matematika
- Kelas : 7
- Materi : Bab 7 - Garis dan Sudut
- Kata kunci : Mencari nilai x dan <CBD
- Kode soal : 2
- Kode kategori : 7.2.7
#BelajarBersamaBrainly #SolusiBrainly
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh waluyoukm dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 14 Aug 22