Berikut ini adalah pertanyaan dari halalandita pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jelaskan tahap-tahap kegiatan statistik
- Pengumpulan Data.
- Pengolahan Data.
- Penyajian Data.
- Penganalisisan Data dan Penarikan Kesimpulan.
------------------------------
PENJELASAN✍️
- PENGUMPULAN DATA
Tahapan pertama dalam proses pengolahan data statistik adalah pengumpulan data. Pengumpulan data merupakan salah satu proses penggalian atau pencarian informasi. pencarian informasi ini dapat dilakukan dengan beberapa cara seperti melakukan pengamatan secara langsung, melakukan observasi, wawancara, merekam kejadian, menyebarkan angket, kuesioner, dan lain-lain. Adapun hasil yang diharapkan dari proses pengumpulan data tersebut biasanya berupa data kuantitatif (jika nantinya akan dilakukan proses pengolahan data statistik)
- PENGOLAHAN DATA
Pengolahan data pada era digital ini merupakan salah satu hal yang cukup umum digunakan. Pengolahan data adalah suatu konversi data menjadi bentuk yang dapat digunakan. Pada umumnya proses pengolahan data ini menggunakan komputer dan software yang mendukung. Langkah-langkah pengolahan data antara lain editing atau pemeriksaan data, coding atau memberi kode berupa perintah atau sintaks pada program komputer, kemudian melakukan pengecekan kembali pada data.
- PENYAJIAN DATA
Data yang telah diperoleh dari hasil pengumpulan data biasanya tidak teratur dan sulit dipahami. Oleh karena itu perlu dilakukan proses analisis data untuk menghasilkan suatu informasi dari kumpulan data yang ada. Data yang akan dianalisis tentunya perlu disajikan dalam bentuk yang mudah dipahami agar memudahkan proses analisis. Terdapat beberapa teknik penyajian data antara lain dapat menggunakan tabel, grafik, dan gambar.
- PENGANALISISAN DATA DAN PENARIKAN KESIMPULAN
Proses analisis data merupakan proses terpenting dalam pengolahan data. Data yang telah dikumpulkan, dibersihkan, dan sampai disajikan dengan baik maka proses selanjutnya adalah proses analisis data. Analisis data dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu analisis deskriptif dan analisis inferensial. Analisis deskriptif memiliki tujuan mendeskripsikan fenomena secara singkat, sedangkan analisis inferensial memerlukan syarat-syarat tertentu. Kemudian setelah dilakukan proses analisis data dilakukan maka dilanjutkan dengan penarikan kesimpulan yang dapat digeneralisasikan ke seluruh populasi
✍️✍️✍️
Pengolahan data statistik merupakan salah satu tahapan yang penting dalam proses penelitian. Untuk menghasilkan hasil analisis yang baik maka proses pengolahan data pun harus dilaksanakan dengan baik pula. Mulai dari mengumpulkan data, membersihkan data, menganalisis data, sampai dengan mengambil kesimpulan. Pada artikel kali ini kita akan mengenali secara singkat tahapan-tahapan dalam pengolahan data statistik.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh dwiariskayanuarti dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 14 Aug 22